MENU TUTUP

Kodim Jayapura Ajak Masyarakat Kerjasama Lawan Covid

Senin, 08 Februari 2021 | 13:46 WIB / Andi Riri
Kodim Jayapura Ajak Masyarakat Kerjasama Lawan Covid Kodim Jayapura terus sosialisasikan pencegahan Covid-19 ke masyarakat/dok.Pendim Jayapura

JAYAPURAwartaplus.com - Pemerintah terus berupaya memutus penyebaran Covid-19 di Indonesia, dengan terus mendorong Satgas Pencegahan Covid melakukan sosialisasi dan mengedukasi masyarakat serta diadakannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Hal ini dirasa perlu dilakukan karena masih banyaknya kasus terdampak Covid. 

Senada dengan hal itu, Kodim 1701/Jayapura yang tergabung dalam Satgas Pencegahan Covid terus melaksanakan sosialisasi dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya kerja sama semua pihak dalam hal disiplin protokol kesehatan dan 3M dalam setiap aktifitas. 

Kegiatan Sosialisasi Prokes dan 3M yang dipimpin langsung oleh Danramil Abepura Kapten Inf Yubelius Simbiak yang berlokasi di Pasar Lama Yautefa Distrik Abepura,Senin (08/02/2021). 

"Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan karena pimpinan menilai masih ada dan bertambahnya kasus terpapar Covid-19" tutur Danramil. 

Terkait masih terus adanya kasus terpapar Covid-19 di Kota Jayapura, mendorong semua instansi terkait dituntut lebih proaktif guna menekan angka penyebaran Covid-19 khususnya di Kota Jayapura. 

"Harapan kami adanya sosialisasi dan edukasi yang sudah diberikan,dapat membuat agar masyarakat lebih peduli dan tidak menyepelekan bahaya Virus Corona"harapnya 

Yulius menambahkan, pihaknya sadar akan begitu banyaknya hambatan dan rintangan dalam upaya bersama memutus penyebaran Covid-19.

"Kami sebagai aparat kewilayahan akan terus hadir ditengah masyarakat serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama melawan Covid," serunya. 

"Masker gratis juga kami berikan kepada warga yang lupa membawa dan kami juga mengingatkan kembali bahwa pentingnya prokes dan 3M," tambah Danramil. **


BACA JUGA

Hadiri Pelantikan Panitia Pemilihan MRPP, Dandim Jayawijaya Berharap Semoga Amanah Jalankan Tugas

Kamis, 13 April 2023 | 09:39 WIB

Dandim 1701/Jayapura Kini Dijabat Letkol Inf Henry Widodo

Sabtu, 11 Maret 2023 | 06:29 WIB

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, TNI Polri di Jayapura Intensifkan Patroli Gabungan

Selasa, 17 Januari 2023 | 18:23 WIB

Babinsa Kodim Jayapura Kunjungi Warga yang Mengungsi Akibat Gempa

Rabu, 04 Januari 2023 | 17:25 WIB

Kodim Jayapura dan PPNP-RI Berbagi Bingkisan Natal ke Panti Asuhan, Kaum Disabilitas dan Janda

Sabtu, 24 Desember 2022 | 16:49 WIB
TERKINI

Satgas Damai Cartenz Tunjukkan Kepedulian Sosial Lewat Aksi Cukur Rambut Anak

11 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 dan Polres Yahukimo Gelar Reposisi & Rekonstruksi Tindak Kekerasan terhadap Warga Sipil

11 Jam yang lalu

Kopi Papua Kembali Tampil di World of Coffee Jakarta

11 Jam yang lalu

Peduli Bencana Banjir Wamena, Telkomsel Salurkan Bantuan CSR Logistik serta Posko Layanan Telepon Gratis

1 Hari yang lalu

Tokoh Agama Pdt. Yones Wenda Ajak Semua Pihak Akhiri Kekerasan Serta Serukan Kedamaian di Tanah Papua

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com