Media di Papua Diminta Kedepankan Keseimbangan Dalam Pemberitaan
JAYAPURA, wartaplus.com - Gubernur Papua Lukas Enembe berharap media massa terus mengedepankan keseimbangan dalam pemberitaan.
Ini disampaikan Juru Bicara Gubernur Papua, Muhammad Rifai Darus dalam bincang bincang bersama media di Jayapura, Jumat (30/07) lalu.
Rifai mengatakan, dinamika kondisi internal di Papua bergejolak begitu cepat, sehingga diharapkan media dapat melakukan cek dan ricek terlebih dahulu agar berita seimbang saat diekspose ke publik, walaupun disadari bahwa siapapun tidak bisa melakukan intervensi dalam pemberitaan
"Sehingga berita juga memiliki satu kesamaan, apalagi yang berhubungan dengan kondisi kekinian di Papua," ujar Rifai.
Ia menjelaskan, bahwa saat ini Gubernur Lukas sedang konsen untuk percepatan pemilihan Wakil Gubernur Papua yang jabatannya hingga kini masih lowong.
"Dari serangkaian proses, tinggal dua nama yang akan diusulkan kepada DPR Papua dengan proses perundang-undangan lebih lanjut," terangnya.
Rifai menambahkan, saat ini Gubernur juga sangat mengharapkan dukungan dari media massa agar situasi dan kondisi di Papua tetap kondusif ke depannya, khususnya menjelang pelaksanaan PON XX dan Peparnas XIV.**