MENU TUTUP

Peduli Pendidikan Anak Papua, Satgas Yonif 113/JS Bantu Mengajar di SDN Waghete

Rabu, 15 Juni 2022 | 18:28 WIB / Andi Riri
Peduli Pendidikan Anak Papua, Satgas Yonif 113/JS Bantu Mengajar di SDN Waghete Personil Satgas Yonif 113/JS membantu mengajar di SDN 1 Waghete, Deiyai/dok:Pendam17

DEIYAI, wartaplus.com - Sebagai wujud kepedulian terhadap pendidikan anak anak di wilayah penugasan Papua, prajurit TNI Satgas Yonif Raider Khusus 113/JS menjadi tenaga pendidik, sekaligus memberikan bantuan buku tulis untuk siswa siswi SDN 1 waghete Distrik Tigi, Kabupaten Deiyai, Papua, Rabu (15/06).

Kegiatan mengajar yang dipimpin Letda Inf M Arif Setyawan beserta 9 personil Satgas, dalam rangka mendukung pemerintah daerah untuk mencerdaskan generasi muda di wilayah bumi cenderawasih.

Pembagian buku tulis kepada siswa siswi SDN Waghete

Dansatgas Yonif Raider Khusus 113/JS Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.S.i. dalam rilis tertulisnya menuturkan, kehadiran prajuritnya sebagai tenaga pendidik adalah bentuk kepedulian dalam mencerdaskan anak-anak di wilayah Waghete.

"Adapun tujuan lainnya prajurit Yonif Raider Khusus 113/JS mengajar yaitu supaya dapat membantu meningkatkan motivasi dan semangat belajar bagi generasi muda di wilayah Waghete untuk meraih cita-citaya di masa depan," ujar Dansatgas.

Sementara itu, Danpos Waghete Letda Inf M Arif Setyawan mengatakan kegiatan tersebut merupakan perintah langsung dari Dansatgas Yonif Raider Khusus 113/JS yang mana tujuannya untuk meningkatkan minat belajar siswa siswi yang ada di SDN 1 Waghete agar dapat meraih cita-cita yang diimpikan.

"Ini juga sebagai  ajang silaturrahmi antara Prajurit Satgas Yonif Raider Khusus 113/ JS dengan Guru dam murid yang ada di SDN 1 Waghete," kata Danpos.

Kepala Sekolah SDN 1 Waghete Bapak Yonna Manda, S.pd., menyampaikan terimakasih kepada prajurit Satgas Yonif Raider Khusus 113/JS yang sudah membantu mengajar dan memberikan bantuan buku tulis.

"Kami sangat bangga dan berterimakasih atas kehadiran Bapak-bapak TNI tidak hanya bertugas menjaga Papua, tetapi juga membantu mencerdaskan generasi muda-mudi di wilayah Waghete," ucapnya bangga.**

 


BACA JUGA

Elimelek Edowai Dilantik Sebagai Penjabat Bupati Deiyai

Sabtu, 24 Februari 2024 | 18:18 WIB

Letda Inf Rian Alfredo Gugur dalam Tugas di Puncak Jaya Papua

Rabu, 01 Februari 2023 | 17:26 WIB

Ini Pemicu Aksi Pembakaran Puluhan Kios dan Motor di Pasar Waghete Deiyai

Senin, 12 Desember 2022 | 17:20 WIB

Jenazah Korban Penembakan KKB di Deiyai Diterbangkan ke Makassar

Senin, 27 Juni 2022 | 13:40 WIB
TERKINI

Satgas Damai Cartenz Tunjukkan Kepedulian Sosial Lewat Aksi Cukur Rambut Anak

9 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 dan Polres Yahukimo Gelar Reposisi & Rekonstruksi Tindak Kekerasan terhadap Warga Sipil

9 Jam yang lalu

Kopi Papua Kembali Tampil di World of Coffee Jakarta

9 Jam yang lalu

Peduli Bencana Banjir Wamena, Telkomsel Salurkan Bantuan CSR Logistik serta Posko Layanan Telepon Gratis

1 Hari yang lalu

Tokoh Agama Pdt. Yones Wenda Ajak Semua Pihak Akhiri Kekerasan Serta Serukan Kedamaian di Tanah Papua

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com