MENU TUTUP

Satu Anggota Brimob Tewas Dibacok OTK, Dua Pucuk Senjata Dibawa Kabur  

Sabtu, 18 Juni 2022 | 19:16 WIB / Cholid
Satu Anggota Brimob Tewas Dibacok OTK, Dua Pucuk Senjata Dibawa Kabur   Foto ilustrasi wartaplus.com

WAMENA,wartaplus.com, - Satu anggota Brimob Yon D Wamena, Bripda Diego Rumaropen, tewas dibacok orang tidak dikenal, di Wamena Kabupaten Jayawijaya, Sabtu (18/6) sore. Usai Dibacok, pelaku yang belum diketahui identitasnya membawa kabur dua pucuk senjata laras panjang.

Berdasarkan informasi kejadian tersebut terjadi di kawasan Napua, Wamena, pukul 15.20 WIT. Dimana saat kejadian korban bersama seorang perwira AKP Rustam sedang berburu.

Saat kejadian pembacokan, Bripda Diego Rumaropen berada seorang diri, sementara AKP Rustam sedang mengecek hasil buruannya yang baru saja ditembak.

Ketika kembali, AKP Rustam sudah mendapati Bripda Diego dalam kondisi tewas dengan luka bacokan serta dua senjata sudah dibawa kabur para pelaku.

DirKrimum Polda Papua Kombes Pol Faizal Ramadani ketika dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.

"Iya ada kejadian, dimana satu anggota Brimob tewas di bacok otk di Wamena," bebernya saat dihubungi, Sabtu (18/6) malam 

Saat ditanyakan prihal kejadian, Kombes Faizal belum bisa memberikan keterangan lebih. Begitu juga dengan para pelaku. "Kami masih mencari kronologi kasus tersebut," singkatnya.*


BACA JUGA

Mendukung Perjuangan TPNPB

Rapimnas KNPB VII : Perjuangan Bermartabat Untuk Hak hidup dan Kebebasan Sejati

Kamis, 15 Mei 2025 | 08:30 WIB

Satgas Damai Cartenz Tunjukkan Kepedulian Sosial Lewat Aksi Cukur Rambut Anak

Rabu, 14 Mei 2025 | 14:25 WIB

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 dan Polres Yahukimo Gelar Reposisi & Rekonstruksi Tindak Kekerasan terhadap Warga Sipil

Rabu, 14 Mei 2025 | 14:23 WIB

Kopi Papua Kembali Tampil di World of Coffee Jakarta

Rabu, 14 Mei 2025 | 14:17 WIB

Peduli Bencana Banjir Wamena, Telkomsel Salurkan Bantuan CSR Logistik serta Posko Layanan Telepon Gratis

Selasa, 13 Mei 2025 | 17:11 WIB
TERKINI
Mendukung Perjuangan TPNPB

Rapimnas KNPB VII : Perjuangan Bermartabat Untuk Hak hidup dan Kebebasan Sejati

2 Jam yang lalu

Satgas Damai Cartenz Tunjukkan Kepedulian Sosial Lewat Aksi Cukur Rambut Anak

20 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 dan Polres Yahukimo Gelar Reposisi & Rekonstruksi Tindak Kekerasan terhadap Warga Sipil

20 Jam yang lalu

Kopi Papua Kembali Tampil di World of Coffee Jakarta

20 Jam yang lalu

Peduli Bencana Banjir Wamena, Telkomsel Salurkan Bantuan CSR Logistik serta Posko Layanan Telepon Gratis

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com