MENU TUTUP

Gara-gara Rokok, Penjaga Kios di Sentani Tewas Ditikam

Sabtu, 15 Oktober 2022 | 17:28 WIB / Andy
Gara-gara Rokok, Penjaga Kios di Sentani Tewas Ditikam Kasat Reskrim Polres Jayapura, Iptu Muhammad Rizka dalam keterangan pers yang menampilkan pelaku dan barang bukti/Andy

SENTANI, wartaplus.com - Kurang lebih dua hari kabur dari kejaran polisi, dua pelaku pembunuhan di jalan Youmake Pasar Baru Sentani berhasil ditangkap Satuan Reskrim Polres Jayapura di Kampung Harapan pada Sabtu (15/10/2022) dini hari.

Kedua pelaku yang ditangkap yakni, TT (28) dan YE (26) beserta barang bukti berupa dua bilah pisau dan baju milik Kedua pelaku.

Kasat Reskrim Polres Jayapura, Iptu Muhammad Rizka, menjelaskan kasus pembunuhan ini terjadi pada hari Kamis (13/10/2022) dini hari sekitar pukul 03.15 WIT. Saat itu kedua pelaku yang dipengaruhi minuman keras mendatangi korban dan meminta rokok, namun karena tidak diberikan, keduanya langsung menikam korban.

"Keduanya yang tidak memiliki uang awalnya meminta rokok namun karena tidak diberi membuat kedua pelaku tanpa pikir panjang langsung melakukan penikaman dengan pisau yang sudah disiapkan kedua pelaku," jelasnya.

Akibat penikaman tersebut, korban meninggal dunia dengan lima tikaman di dada, lengan kanan dan kiri, serta pinggang.

Saat ini keduanya telah mendekam di sel tahanan Mapolres Jayapura, untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.

" Kedua pelaku kami jerat dengan pasal 338 KUHP Sub Pasal 170 Ayat (2) ke 3 KUHPidana tentang pembunuhan dengan ancaman hukuman maksimal 15 Tahun Penjara," tutupnya.**

 


BACA JUGA

Tolak Berhubungan Seks, Seorang Pria Habisi Teman Wanitanya Secara Sadis

Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:49 WIB

Satu Personil Polres Yahukimo Tewas Diserang OTK, Tiga Orang Diamankan

Selasa, 16 April 2024 | 18:58 WIB

KDRT Istri Tikam Suami Berujung Pertikaian Antar Warga di Nabire, Tujuh Luka

Jumat, 12 Januari 2024 | 04:19 WIB

Timsus Cyclop Polres Jayapura Bekuk Dua Pelaku Curanmor di Lokasi Kerusuhan Nimboran

Jumat, 05 Januari 2024 | 17:40 WIB

TNI Peduli, Kodim Jayawijaya Serahkan Bantuan Sembako Kepada Warga Terdampak Konflik Sosial

Kamis, 04 Januari 2024 | 07:52 WIB
TERKINI

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

6 Jam yang lalu

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

11 Jam yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

18 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

18 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Hadir di Jayapura

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com