MENU TUTUP

Dua Korban Penembakan OTK di Puncak Jaya Dievakuasi ke Jayapura

Minggu, 26 Maret 2023 | 13:48 WIB / Andy
Dua Korban Penembakan OTK di Puncak Jaya Dievakuasi ke Jayapura Upacara pelepasan jenazah dua anggota TNI Polri di bandara Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Minggu (26/03)/Istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com - Dua anggota TNI-Polri yang menjadi korban penembakan oleh Orang Tak Dikenal (OTK) di Distrik Ilu, Kabupaten Puncak, Papua Tengah dievakuasi ke Jayapura pada Minggu (26/03/2023) siang.

Kedua korban dievakuasi menggunakan Pesawat SAM Air PK-SMS dari Bandara Mulia menuju Bandara Sentani. Jenazah Bripda Meizyard Indey dibawa ke Kertosari, Distrik Sentani Barat dan akan dipulangkan ke Merauke. Sementara Serda Risawar akan diterbangkan ke rumah duka di Sorong, Papua Barat Daya.

"Rencananya satu personil Polri yang gugur yakni Bripda Meizyard akan dipulangkan ke keluarga di Merauke, Papua Selatan. Sementara satu prajurit TNI Serda Risawar akan diterbangkan ke Sorong, Papua Barat Daya," kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo saat ditemui di Mapolda Papua pada Minggu (26/03) siang.

Benny menyebut, pasca penembakan, aparat gabungan TNI-Polri dikerahkan untuk melakukan pengejaran dan penegakan hukum terhadap pelaku penembakan.

"Perintah pak kapolda untuk mencari dan menindak para pelaku. Saat ini anggota tengah menyelidiki motif penembakan," imbuhnya.

Sebelumnya, tiga anggota TNI-Polri ini ditembak saat melakukan pengamanan Shalat Terawih di Masjid Al Amaliah, Distrik Ilu Kabupaten Puncak Jaya pada Sabtu malam.

Akibat penembakan itu, Serda Risawar dan Meizyard Indey gugur akibat luka tembak pada bagian belakang dan dada. Sementara satu korban lainnya Brigpol Arif Hidayat mengalami luka tembak pada bagian paha.**


BACA JUGA

Terungkap Pelaku Pembunuh Danramil Aradide Sering Dibantu Sembako oleh Korban

Senin, 13 Mei 2024 | 10:15 WIB

Trauma dengan Teror KKB di Pegunungan Bintang, Puluhan Warga Mengamankan Diri ke Jayapura

Sabtu, 11 Mei 2024 | 19:07 WIB

Kontak Tembak Aparat Gabungan dengan KKB Kembali Terjadi di Homeyo Intan Jaya

Sabtu, 11 Mei 2024 | 19:01 WIB

Berkas Perkara Lengkap, Polisi Serahkan Tersangka Penyuplai Senjata KKB ke Kejari Wamena

Rabu, 08 Mei 2024 | 20:22 WIB

Klarifikasi Kepsek SMAN 2 Dogiyai Soal Pawai Kelulusan Siswanya Gunakan Atribut Bintang Kejora

Rabu, 08 Mei 2024 | 10:08 WIB
TERKINI

Berikan Kenyamanan Bagi Jemaah Haji, Telkomsel Hadirkan Ragam Produk dan Layanan Unggulan

23 Jam yang lalu

Penutupan Musrembang RPJD Papua Tengah, Hasilkan Visi Adil, Berdaya Saing Maju dan Berkelanjutan

23 Jam yang lalu

163 Pelajar Ikut Seleksi Tim Paskibraka 2024 Provinsi Papua Tengah

23 Jam yang lalu

BI Papua akan gelar Festival Cenderawasih, Diharapkan dapat Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Baru

1 Hari yang lalu

Pelepasan Tim ERB 2024, Bawa Uang Layak Edar Rp13,8 Miliar ke 5 Wilayah Terluar Papua

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com