MENU TUTUP

Kantor BKPSDM Dogiyai Dilahap Si Jago Merah

Senin, 04 September 2023 | 06:05 WIB / Andi Riri
Kantor BKPSDM Dogiyai Dilahap Si Jago Merah Kantor BKPSDM Kabupaten Dogiyai yang terbakar pada Minggu (03/09) malam/Humas Polda Papua

DOGIYAI, wartaplus.com – Kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Dogiyai yang berada di Jalan Trans Nabire – Enarotali Kampung Ekimanida, Distrik Kamuu, Dogiyai, Papua Tengah dilahap si jago merah, pada Minggu (03/09) malam.

Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom., saat dikonfirmasi membenarkan kebakaran tersebut.

Ia mengatakan kebakaran sekira pukul  pukul 20.30 WIT. "Kejadian berawal dari seorang saksi yang mendapatkan laporan dari Kepala cabang Bank Papua bahwa ada api besar yang menyala di sebelah kantor Bank Papua,” kata Kabid Humas.

Setelah saksi mengecek dari belakang kantor, ia melihat api sudah membesar dan membakar seluruh bangunan. Juga terdengar suara letusan dari kantor tersebut. Sontak saksi langsung melaporkan kejadian tersebut ke piket Polres Dogiyai.

"Tidak ada korban jiwa atas peristiwa tersebut sedangkan untuk kerugian materiil masih dalam penyelidikan," ungkap Benny.
Ia menambahkan, saat ini Polres Dogiyai masih melakukan investigasi terkait penyebab kebakaran dan juga kerugian dari peristiwa kebakaran tersebut.

"Kami mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar tidak terprovokasi, tetap tenang, dan menyerahkan kasus ini sepenuhnya kepada pihak Kepolisian," imbaunya.**


BACA JUGA

Usai Tembak Mati Dua Tukang Ojek, KKB Puncak Bakar Sekolah di Sinak

Jumat, 22 November 2024 | 19:33 WIB

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

Jumat, 22 November 2024 | 06:58 WIB

Dua Tukang Ojek Tewas Ditembak Gerombolan OPM di Puncak

Kamis, 21 November 2024 | 21:31 WIB

Lagi, Satgas Damai Cartenz 2024 Amankan Pemasok Senjata KKB di Nabire

Rabu, 06 November 2024 | 07:26 WIB

KKB Tembak Mati Seorang Warga Sipil di Kali Wabu Intan Jaya

Selasa, 05 November 2024 | 15:11 WIB
TERKINI

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

4 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

5 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

5 Jam yang lalu

Usai Tembak Mati Dua Tukang Ojek, KKB Puncak Bakar Sekolah di Sinak

5 Jam yang lalu

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

10 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com