MENU TUTUP

UMP Provinsi Papua Tengah 2024 Sebesar Rp4.024.270

Rabu, 22 November 2023 | 09:14 WIB / Andi Riri
UMP Provinsi Papua Tengah 2024 Sebesar Rp4.024.270 Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Papua Tengah, Frits James Boray/istimewa

NABIRE, wartaplus.com - Pemerintah Provinsi Papua Tengah Resmi umumkan Upah Minimum Provinsi (UMP) 2024 senilai Rp 4.024.270. UMP ini berlaku mulai 21 November 2023.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Papua Tengah, Frits James Boray mengungkapkan, penetapan besaran UMP Papua Tengah setara dengan UMP provinsi Papua.

Ini berdasarkan Pergub UMP mengalami kenaikan sebesar Rp.4.024.270 dari Rp. 3.864.700.UMP, naik sebesar Rp.159.578 atau sebesar 4,13 persen.

Menurut Frits Boray, besaran UMP ini ditentukan dari UMP Provinsi Papua Induk, karena Provinsi Papua Tengah masih belum memiliki dewan pengupah.

“Kami Provinsi Papua Tengah masih mengacu pada provinsi induk, karena sampai saat ini kami belum mempunyai kantor statistik atau belum adanya dewan pengupah di daerah ini," ungkapnya, Rabu (22/11).

Menyoal angka kumulatif, James Boray mengaku ditentukan dari 3 hal yaitu kemampuan nilai beli oleh masyarakat secara umum, pertumbuhan ekonomi dan inflasi. Ia menilai berdasarkan tingkat kesulitan di wilayah Papua Tengah, dengan kenaikan UMP dinilai masih ideal.

"UMP kurang lebih Rp 4 juta ini tentu sudah ideal diterima. Sehingga kami harapkan agar pihak swasta atau perusahaan harus segera menyesuaikan pengupahan bagi karyawannya. Apabila ada yang tidak mengindahkannya, tentu akan ada sanksi berat kita berikan," harapnya.

James Boray memastikan, di tahun depan UMP ini akan disesuaikan dengan kondisi di wilayah.

"Angka UMP di Papua Tengah kemungkinan akan terus bertambah kedepannya," yakinnya.

“Sebenarnya angka saat ini sudah ideal, saya pikir masa akan datang akan kita hitung lagi sesuaikan dengan tingkat pendapatan 0rovinsi Papua Tengah dan perkirakan harusnya akan bertambah," pungkasnya.(rilis)


BACA JUGA

Komitmen Pj Gubernur Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem di Papua Tengah

Senin, 19 Agustus 2024 | 17:41 WIB

Pasca Ricuh, Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Pelayanan Kesehatan dan Pendidikan

Senin, 22 Juli 2024 | 12:08 WIB

KST Bakar Perumahan Dinas DPRD Intan Jaya, Satgas TNI Bantu Warga Mengungsi

Minggu, 21 Januari 2024 | 07:36 WIB

Pemprov Papua Tengah Sampai Duka Cita Mendalam Gugurnya Briptu Steve Karamoy

Sabtu, 20 Januari 2024 | 14:34 WIB

KDRT Istri Tikam Suami Berujung Pertikaian Antar Warga di Nabire, Tujuh Luka

Jumat, 12 Januari 2024 | 04:19 WIB
TERKINI

Cegah Bentrokan, Satgas Ops Damai Cartenz Bersama Polres Jayawijaya Berhasil Redam Keributan Dua Kelompok Jemaat Gereja 

22 Menit yang lalu

Warga Sipil Tewas Ditembak OTK di Puncak Jaya, Satgas Ops Damai Cartenz Selidiki Keterlibatan KKB

12 Jam yang lalu

Respons Cepat Satgas Ops Damai Cartenz Bersama TNI Evakuasi Jenazah Tukang Ojek Korban Pembacokan OTK di Puncak Jaya

12 Jam yang lalu

Satgas Damai Cartenz dan Petani Lokal Berkolaborasi Wujudkan Ketahanan Pangan di Wamena

23 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz Amankan Penanaman Jagung Serentak di Wamena

23 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com