MENU TUTUP

Gara-Gara Cuaca Buruk, Sejumlah Penerbangan di Bandara Sentani Tertunda

Kamis, 07 Juni 2018 | 16:02 WIB / Fendi
Gara-Gara Cuaca Buruk, Sejumlah Penerbangan di Bandara Sentani Tertunda Tampak sejumlah penumpang yang batal berangkat keluar dari ruang tunggu/ Fendi

SENTANI,- Akibat cuaca buruk yang melanda Jayapura sejak pagi hingga siang hari membuat sejumlah penerbangan mengalami keterlambatan dan lainnya terpaksa harus batal di Bandara Sentani, Kamis (7/6).

Dari data yang dihimpun wartaplus.com, terdapat lima penerbangan yang delay, sementara empat penerbangan batal karena cuaca buruk.

Adapun pesawat yang mengalami keterlambatan akibat cuaca buruk adalah Lion Air dengan kode penerbangan JT – 794 tujuan Manokwari, Wings Air LW – 1644 tujuan Dekai, Trigana Air IL – 275 tujuan Wamena. Sementara dua penerbangan yakni, Trigana Air IL – 291 tujuan Serui mengalami delay karena alasan teknik dan Lion Air JT – 797 dari Manokwari dengan alasan operasional.

Sementara pesawat yang batal berangkat adalah Trigana Air IL – 251/252 tujuan Oksibil, Trigana Air IL – 281 tujuan Timika, Trigana Air IL – 276 tujuan Wamena dan Susi Air dengan nomor penerbangan 51 – 931 tujuan Kasonaweja, Mamberamo Raya.

Kepala Bandara Sentani, Antonius Widyo pramono yang di konfirmasi melalui pesan elektronik membenarkan hal tersebut. Dan menyampaikan bahwa delay yang terjadi akibat cuaca buruk.

 “Total ada Sembilan penerbangan yang terganggu hari ini, lima delay sementara empat lainnya batal berangkat dengan alasan cuaca buruk,” ujarnya singkat.

Sementara itu, salah satu penumpang transit tujuan Wamena, Hutabarat, yang sempat diwawancarai wartaplus.com, membenarkan bahwa dirinya batal berangkat.

“Saya tujuan Wamena, tapi batal berangkat karena cuaca buruk. Besok baru bisa berangkat,” ujarnya singkat.

Disinggung soal kompensasi yang diberikan dari maskapai Trigana Air kepada penumpang, ia mengaku bahwa tidak ada kompensasi yang diberikan.

“Tidak ada kompensasi pak, saya tidak tahu mau ke mana ini, soalnya tidak ada keluarga juga disini. Saya ini penumpang transit jadi paling cari tempat penginapan sekitar sini biar dekat dengan bandara,” bebernya. *


BACA JUGA

Ban Pecah, Pesawat Cargo Trigana Air Gagal Take Off di Bandara Sentani

Senin, 18 Desember 2023 | 13:55 WIB

Kedapatan Bawa Ganja, Seorang Penumpang Diamankan Personil Kopasgat di Bandara Sentani Jayapura

Minggu, 30 Juli 2023 | 13:37 WIB

Jumlah Penumpang Bandara Sentani Naik, Pasca Persyaratan PCR dan Antigen Dilonggarkan

Selasa, 15 Maret 2022 | 06:43 WIB

Ondofolo Ini Diamankan Polisi, Diduga Jadi Otak Penyerangan dan Pembakaran di Kompleks Bandara Sentani

Selasa, 07 September 2021 | 16:44 WIB

Jubir COVID-19 Papua : Informasi Penutupan Bandara Hoax

Rabu, 22 Juli 2020 | 06:00 WIB
TERKINI

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

13 Menit yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

6 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

6 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Hadir di Jayapura

13 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

14 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com