MENU TUTUP

Perindo Optimis Raih Tujuh Kursi di DPR Papua

Jumat, 20 Juli 2018 | 16:39 WIB / Fendi
Perindo Optimis Raih Tujuh Kursi di DPR Papua Logo partai Perindo/Istimewa

JAYAPURA,- Sekertaris Partai Perindo Papua, dr. Raflus Doranggi menyebut bahwa pihaknya sudah mendaftarkan 55 bakal calon legislatif ke KPU Provinsi Papua untuk mengikuti pemilihan legislatif tahun 2019 mendatang.

"Ada 55 kader yang sudah kita daftarkan ke KPU Papua pada Selasa (17/7) lalu. Dan keterwakilan perempuan juga sudah memenuhi yakni sekitar 34% lebih, sehingga KPU menyatakan sah," kata Raflus saat dikonfirmasi Wartaplus.com, Jumat (20/7) siang.

Dikatakan, dari 55 bakal calon yang didaftarkan, pihaknya menargetkan untuk meraih 7 kursi di DPR Papua. "Target kita minimal 1 Daerah Pemilihan (Dapil) itu 1 kursi, jadi dari 7 Dapil yang ada kita target 7 kursi di DPRP," bebernya.

"Kita tetap optimis untuk raih 7 kursi ini, karena dengan bekal pemilihan gubernur kemarin, mesin partai kami bergerak dengan baik dan kami optimis teman-teman di setiap Dapil terus bekerja," tambahnya.

Ia juga menegaskan bahwa seluruh kader yang di daftarkan sebagai bakal calon legislatif adalah kader Perindo dan tidak terlibat dalam masalah hukum, khususnya terlibat korupsi.

"Sebelumnya ada beberapa yang datang untuk mendaftar, tapi karena kami tahu oknum-oknum ini terlibat kasus hukum, maka kami tidak daftarkan. Jadi semua yang kami daftarkan sama sekali tidak terlibat kasus hukum atau kasus korupsi," tegasnya.

Jika nanti di kemudian hari ada calon yang ketahuan terlibat kasus hukum, maka pihaknya akan memberikan sanksi tegas.

"Jika ada yang lolos atau luput dari pengetahuan kami dan sudah terdaftar. Dan baru diketahui kemudian hari, maka kami akan berikan sanksi dan tidak mencalonkan yang bersangkutan," tandasnya. *


BACA JUGA

Ini Tiga Nama Calon Penjabat Gubernur Papua yang Diusulkan DPRP

Kamis, 10 Agustus 2023 | 19:35 WIB

Sumbangan PAD Hanya 12 Persen, Komisi III DPRP Dorong Pengelolaan Aset

Kamis, 18 Maret 2021 | 17:02 WIB

Gugatan Banding Nason Uti Ditolak Pengadilan Tinggi TUN Jakarta

Senin, 18 Januari 2021 | 18:15 WIB

Fraksi Bangun Papua II Tarik Anggotanya dari Pansus Otsus dan Tolak RDP

Senin, 05 Oktober 2020 | 18:22 WIB

Temui Pansus Otsus DPRP, Mahasiswa dan Masyarakat Nduga Minta Ini

Sabtu, 08 Agustus 2020 | 08:45 WIB
TERKINI

Satgas Humas Operasi Damai Cartenz Jalin Kedekatan dengan Wartawan di Mimika

16 Menit yang lalu

Satgas Humas Operasi Damai Cartenz Jalin Silaturahmi Bersama Wartawan di Mimika

18 Menit yang lalu

Seorang WNA Diciduk Polisi, Kedapatan Bawa Ganja di Perbatasan RI- PNG

4 Jam yang lalu

Telkomsel dan Pemprov Papua Pegunungan Siap Berkolaborasi Tingkatkan Layanan Akses Internet 4G/LTE

4 Jam yang lalu

Ops Damai Cartenz-2025 Wujudkan Pengamanan Humanis di Papua Lewat Patroli Dialogis Bersama Anak-anak di Kenyam, Nduga

23 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com