MENU TUTUP

Indonesia Siap Ekspor Mobil ke Amerika dan Eropa

Jumat, 31 Agustus 2018 | 17:37 WIB / rmol
Indonesia Siap Ekspor Mobil ke Amerika dan Eropa Net

WARTAPLUS - Industri otomotif Indonesia saat ini lebih banyak dilakukan untuk memenuhi permintaan di dalam negeri. Jumlah produksi kendaraan bermotor pada 2017 di Tanah Air mencapai sekitar 1,2 juta unit.

Dari angka tersebut, sekitar 300 ribu unit dikirimkan ke luar negeri. Namun, hal itu akan segera berubah. Sebab, ada dua merek mobil yang berencana untuk melakukan ekspor dalam skala yang cukup besar.

Hal itu diungkapkan Direktur Industri Maritim, Alat Transportasi, dan Alat Pertahanan Kementerian Perindustrian, Putu Juli Ardika saat ditemui di Yogyakarta.

“Kami sedang meminta waktu Bapak Presiden Joko Widodo. Ada dua merek yang datang ke kami, minta Pak Presiden berkenan meresmikan ekspor mereka,” ujarnya, Jumat 31 Agustus 2018.

Merek yang pertama, kata Putu, akan memeringati 1,3 juta unit produksi mereka. Jumlah yang akan diekspor cukup banyak, mencapai ratusan ribu unit. “Ada sekitar 200 ribuan unit yang akan mereka ekspor,” tuturnya.

Sementara itu, merek kedua jumlah ekspornya tidak sebanyak merek pertama. Namun, negara yang menjadi tujuan pengapalan adalah negara-negara maju. Sayangnya, Putu tidak mengungkapkan merek yang dimaksud.

“Ini agak lebih kecil dari yang tadi. Tapi, dia akan mengekspor ke Amerika Serikat, Eropa dan Korea Selatan. Tunggu saja tanggal mainnya.”a


BACA JUGA

Dua Oknum ASN dan Satu Anggota Polri, jadi Tersangka Dugaan Korupsi di Dinas Perhubungan Tolikara

Jumat, 21 Maret 2025 | 19:43 WIB

Sinergitas Bank Indonesia, Pemprov Papua dan Perbankan Gelar GPM Jelang Idul Fitri

Kamis, 20 Maret 2025 | 19:25 WIB

Jelang Lebaran, Pemprov Papua Gelar Pasar Murah

Kamis, 20 Maret 2025 | 05:55 WIB

Cegah Bentrok Susulan, TNI-Polri Sita Ratusan Alat Perang di Puncak Jaya

Jumat, 07 Maret 2025 | 08:33 WIB

Penyaluran Kolektif Bansos Sembako dan Program Keluarga Harapan di Puncak

Kamis, 06 Maret 2025 | 13:00 WIB
TERKINI
Sadis

6 Orang Guru Dibunuh Serta Dibakar oleh OPM di Kampung Anggruk

3 Jam yang lalu

DPC Peradi Kota Jayapura Berbagi Berkah di Bulan Suci Ramadhan

3 Jam yang lalu
Honor Bendahara Rp3 Juta

Sidang Tipikor PON Papua: Dana PT Freeport Disinggung, Bendahara Tidak Mengetahui Jumlahnya

15 Jam yang lalu

Dua Oknum ASN dan Satu Anggota Polri, jadi Tersangka Dugaan Korupsi di Dinas Perhubungan Tolikara

1 Hari yang lalu

Gangguan OTK Beraksi di Intan Jaya, Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Respon Cepat

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com