MENU TUTUP

Dikalahkan Persija, Oswaldo Lessa Ungkap Penyebabnya

Kamis, 25 Oktober 2018 | 19:04 WIB / Djarwo
Dikalahkan Persija, Oswaldo Lessa Ungkap Penyebabnya Pelatih Persipura Jayapura, Oswaldo Lessa bersama Ricardo Salampessy/Djarwo

JAYAPURA,- Pelatih Persipura, Oswaldo Lessa harus kembali menelan hasil mengecewakan, setelah kembali gagal meraih kemenangan di laga keempatnya menukangi Persipura.

Seperti diketahui, Persipura takluk di kandang sendiri dengan skor 1-2 saat menjamu Persija Jakarta, di Stadion Mandala, Kamis (25/10) petang.

Menanggapi hasil tersebut, Lessa pun mengungkapkan penyebab kekalahan timnya. Ia menilai, waktu persiapan yang mepet dan badai cedera sebagai biang kerok hasil mengecewakan itu.

"Kita dalam kondisi yang sulit karena tak punya banyak waktu istirahat dan persiapan kita pun sangat mepet. Ini jelas menjadi masalah, karena dua hingga tiga pemain kami juga cedera. Saya juga tidak punya banyak waktu untuk mencoba banyak strategi," ungkap Lessa usai laga di Jayapura, Kamis (25/10).

Meski mengaku sejumlah alasan tersebut yang menjadi penyebab kekalahan timnya. Namun Lessa tetap menaruh respek pada anak asuhnya yang telah berjuang untuk merebut kemenangan.

"Kita harus jujur menjawab kenapa kita bisa kalah. Tapi saya harus berterimakasih kepada pemain yang sudah berjuang keras untuk mencari gol. Sekarang kita harus berfikir untuk laga selanjutnya," ujarnya.

Sementara itu, palang pintu senior Persipura, Ricardo Salampessy mengungkapkan bahwa hasil kekalahan tersebut memang diluar harapan timnya. Ia mengaku kecewa, tetapi sebagai pemain dirinya juga mengaku bertanggung jawab atas hasil tersebut.

"Ini adalah hasil yang tidak kita inginkan, tapi kita tidak lari dari tanggung jawab dan kita ingin bangkit. Kita mengalami beberapa pemain cedera dan juga kedalaman skuat kita juga tidak terllau bagus," ujarnya.

"Kita tahu kondisi kita sulit, tapi kita tetap percaya dan kuat untuk menghadapi situasi ini. Kami harus lupakan hasil pertandingan ini dan fokus kedepannya. Dan kita sangat berterimakasih kepada suporter yang telah mau menyemangati kami hingga akhir," tandasnya. *


BACA JUGA

Ricardo Salampessy Siapkan Strategi Khusus Redam Kekuatan Rans Nusantara

Rabu, 13 November 2024 | 17:22 WIB

Empat Pemain Persipura Diragukan Tampil Kontra Persipal Palu

Kamis, 07 November 2024 | 18:20 WIB

Berburu Kemenangan Perdana di Derby Papua

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 11:52 WIB

Persipura dan Persela Incar Poin Penuh di Stadion Mandala

Rabu, 25 September 2024 | 10:21 WIB

Tatap Laga Kedua, Persipura Fokus Tingkatkan Fisik dan Strategi Pertandingan

Selasa, 17 September 2024 | 20:31 WIB
TERKINI

Komjen Pol (Purn) Matius Fakhiri Resmi Bergelar Magister Hukum, Lulus dengan IPK 3,80

7 Jam yang lalu
Pilkada Papua 2024

Ketua DPC Peradi Jayapura Serukan Keluarga Besar Advokat Jangan Golput

18 Jam yang lalu

Truk Terbalik di Tolikara, 5 Penumpang Meninggal Dunia, 25 Luka Berat dan Ringan

19 Jam yang lalu
Ketua Dewan Adat Mamberamo Raya

KPU dan Bawaslu Netral Jamin Hak Pilih Masyarakat

22 Jam yang lalu

Tokoh Pemuda Ilwayab Ajak Masyarakat  Menjaga Keamanan Pilkada 2024

22 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com