MENU TUTUP

Akhirnya KONI Papua Setujui Struktur Pengurus POSSI yang Baru

Jumat, 07 Desember 2018 | 18:06 WIB / Andi Riri
Akhirnya KONI Papua Setujui Struktur Pengurus POSSI yang Baru Suasana Musda Possi Papua beberapa waktu lalu di Jayapura/Istimewa

 

JAYAPURA, – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Papua akhirnya menyetujui Struktur Pengurus Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (Possi) Papua. Dimana saat ini Possi yang dipimpin Gilberd R. Yakwart tinggal menunggu pelantikan, yang rencananya akan dihelat usai Rapat Kerja Nasional persatuan olahraga selam itu, rampung.
 
“Setelah melakukan Musyawarah Provinsi (Musprov) pada 10 November 2018 lalu, tim formatur segera membentuk struktur pengurus Possi Papua masa bakti 2019 – 2022,” ujar Agus Rahmawan, selaku tim formatur yang juga ditunjuk sebagai Sekretaris Umum (Sekum) POSSI Papua periode 2019-2022, kepada pers, di Jayapura, Jumat (7/12).
 
Dia mengungkapkan, nama-nama pengurus baru Possi sudah diajukan ke Koni Papua dan sudah disetujui. Tinggal dilantik usai agenda Rakernas Possi yang juga membahas hal-hal terkait persiapan nomor perlombaan dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2020
 
Agus optimistis dibawah pimpinan ketua umum yang baru, POSSI akan kembali berjaya dan mampu memenuhi ekspektasi masyarakat maupun pemerintah. Terutama dalam PON XX 2020 nanti dalam hal perolehan medali.
 
"Yang pasti sudah ada target dari pimpinan POSSI yang baru dan kita siap memberi dukungan penuh,” akunya
 
Sebelumnya, Ketua POSSI Papua terpilih, Gilbert Yakwart menargetkan meraih lima medali emas pada PON XX 2020 di bumi cenderawasih

Dikatakan, pihaknya ingin agar prestasi gemilang atlet Papua pada di PON XVI Jawa Barat, lebih ditingkatkan dalam iven nasional berikutnya. “Kalau kemarin meraih 2 emas dan 2 perak ini saya kira pada PON berikut harus bisa lima emas yang kita raih," katanya.

“Tentunya target ini akan bisa tercapai dukungan adanya dari semua pengurus maupun pihak terkait. Sehingga nama Papua bisa terus berjaya dan berkumandang di Papua, seluruh Indonesia bahkan tingkat dunia,” harapnya.

Gilbert juga mengapresasi semua pihak yang sudah memilih dan mempercayakan dirinya menjadi Ketua Umum POSSI Papua yang baru.

BACA JUGA

Dua Atlet Papua Ikuti Babak Kualifikasi Olimpiade dan Asian Games 2023

Kamis, 13 Juli 2023 | 05:56 WIB

Marciano Norman Lantik dan Kukuhkan Pengurus KONI Papua Periode 2022 - 2026

Jumat, 15 Juli 2022 | 20:19 WIB

Raker KONI Papua: Evaluasi Prestasi Atlet Jelang Kualifikasi Pra PON XXI

Sabtu, 02 April 2022 | 08:06 WIB

Gubernur Papua Resmikan Wisma Atlet dan Kantor KONI

Senin, 24 Agustus 2020 | 20:20 WIB

KONI Papua dan Puslatprov Bakal Pangkas Jumlah Atlet PON

Selasa, 14 Januari 2020 | 16:27 WIB
TERKINI

Pj Gubernur Papua Tengah dan Istri Mencoblos di TPS 05 Kalibobo Nabire

3 Jam yang lalu

Wamendagri Pantau Pemungutan Suara di Sejumlah TPS Kota Jayapura

4 Jam yang lalu

Anggota KKB Pembunuh Personil Satgas Elang di Puncak Jaya Berhasil Ditangkap

4 Jam yang lalu

Mari-Yo Unggul Sementara di Pilgub Papua dengan Presentase 67,91 Persen

6 Jam yang lalu

Semoga Mariyo Tuhan Pakai Untuk Memimpin Provinsi Papua, MDF: Terimakasih Kepada Rakyat Papua

10 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com