MENU TUTUP

Dua korban Penembakan Dievakuasi Dari Mapenduma

Senin, 28 Januari 2019 | 15:00 WIB / Cholid
Dua korban Penembakan Dievakuasi Dari Mapenduma Foto Ilustrasi

JAYAPURA-Praka Nazarudin dan Praka Pagesa dua anggota TNI dari Satgas Pan Rawan yang menjadi korban penembakan yang dilakukan oleh kelompok kriminal bersenjata pimpinan Egianus Kogoya, di Mapenduma, Kabupaten Nduga, telah dievakuasi di kabupaten Mimika, Senin (28/1) siang.

Wakapendam Kodam XVII Cenderawasih, Letkol Dax Sianturi mengungkapkan kedua korban di evakuasi menggunakan pesawat dari Mapenduma tujuan Timika.

"Dua anggota prajurit kami sudah dievakuasi tadi menggunakan pesawat sipil ke Timika,"singkatnya, Senin (28/1) siang.

Dax menerangkan, untuk jenazah Praka Nazarudin akan diterbangkan dari Timika tujuan Jayapura mengingat keluarganya ada di Jayapura, sementara Praka 
Pagesa masih mendapatkan perawatan medis di rumah sakit yang ada Timika.

"Rencananya Besok Jenazah Praka Nazarudin akan di terbangkan ke Jayapura, kalau Praka Pagesa masih dilihat apakah nanti akan di evaluasi ke RS. TNI AD di Jayapura atau tidak," tuturnya.

Sementara itu penembakan itu terjadi dari arah ketinggian ketika Anggota Satgas Pam Rahwan dari Yonif 751 Raider melaksanakan pengamanan lapangan terbang terkait ada pesawat yang akan take off dan landing sekitar pukul 08.30 WIT. 

Kelompok kriminal sipil bersenjata yang melakukan penembakan diduga dari kelompok pimpinan Egianus Kogoya.*


BACA JUGA

Tim SAR Timika Evakuasi 116 Penumpang Kapal LCT Prima Yang Kandas di Perairan Naja Timika

Selasa, 29 Oktober 2024 | 17:52 WIB

Anggota Polsek Ilu Puncak Jaya Dibacok OTK

Minggu, 27 Oktober 2024 | 12:40 WIB

Kodam Cenderawasih Klarifikasi Foto Viral Anggota TNI Berpose di Depan Gereja Kingmi Mapenduma

Minggu, 11 Juni 2023 | 17:21 WIB

Seorang Nenek dan Dua Cucunya Tewas Dalam Kebakaran di Holtekam

Rabu, 27 April 2022 | 20:13 WIB

Tim Gabungan Berhasil Evakuasi Korban Insiden Hely

Minggu, 20 September 2020 | 16:58 WIB
TERKINI

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

36 Menit yang lalu

Kampanye Akbar Mari-Yo, Bakal Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis dengan 5 Dokter Spesialis

1 Jam yang lalu

Dua Tukang Ojek Tewas Ditembak Gerombolan OPM di Puncak

10 Jam yang lalu

Mari-Yo Tutup Debat Pamungkas Pilgub Papua dengan Lagu Koes Plus

10 Jam yang lalu

Debat Terakhir,  MARI-YO  Punya Cara Jitu Membangun Papua

11 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com