MENU TUTUP

Komunitas Karyawan Freeport  Beri Bantuan  di Kampung-Kampung Sekitar Danau Sentani

Senin, 25 Maret 2019 | 14:39 WIB / Roberth
Komunitas Karyawan Freeport  Beri Bantuan  di Kampung-Kampung Sekitar Danau Sentani Komunitas Karyawan Freeport membagikan bantuan ke kampung-kampung sekitar danau Sentani/Istimewa

JAYAPURA-Dengan menumpang perahu motor berukuran kecil, karyawan PT Freeport Indonesia (PTFI) yang tergabung dalam Komunitas PTFI membawa berbagai bantuan kemanusiaan untuk meringankan penderitaan masyarakat Kabupaten Jayapura,

Meluap air danau Sentani pasca bencana alam banjir bandang pada Sabtu (16/3) pekan lalu.
Anggota Komunitas PTFI ini menumpang perahu motor mengarungi danau Sentani, untuk menjangkau kampung-kampung yang berada di pulau-pulau dan pesisir danau. Para anggota komunitas dibantu warga setempat dan relawan memasukkan ratusan paket bantuan kemanusiaan ke dalam perahu-perahu tersebut.

Setelah perahu itu terisi penuh dengan paket bantuan, mereka langsung berlayar mendatangi pulau-pulau kecil dan kampung-kampung yang berada di danau tersebut. Perahu-perahu ini singgah di kampung Ifale, Hobong, Khenzio, Abar, Simporo, Baborongko, Rogay dan Phujo Kecil.

Masyarakat setempat menerima bantuan kemanusiaan Komunitas PTFI dengan senang hati sembari mengucapkan terimakasih atas perhatian dan uluran tangan dari saudara, adik, paman, dan anak mereka yang bekerja di tambang tembaga, perak dan emas di Kabupaten Mimika itu.

"Terimakasih Freeport mau hadir di tengah masyarakat Papua yang sedang menderita akibat bencana alam banjir bandang yang berujung naiknya air permukaan danau menenggelamkan rumah penduduk,"kata tokoh masyarakat  Sentani, Marcel Suebu.

Ia pun mengakui kesungguhan para anggota Komunitas PTFI untuk mendatangi kampung-kampung terpencil di sekitar danau Sentani sebagai bukti solidaritas kemanusiaan bagi sesama yang menderita.

Selain memberikan paket bantuan makanan dan pakaian, PTFI juga telah menerjunkan Tim khusus untuk memberikan pertolongan pertama bagi orang yang terkena bencana banjir bandang dan Tim Kesehatan untuk merawat orang sakit.

Tim Relawan PTFI ini bekerja sampai ada keputusan Pimpinan PTFI untuk mengakhiri bantuan kemanusiaan setelah diketahui masa tanggap darurat telah berakhir.*


BACA JUGA

Duka di Kedalaman Tambang: Kronologi Pencarian 7 Nyawa Terjebak Longsor Grasberg Block Cave"

Senin, 06 Oktober 2025 | 14:59 WIB
Investigasi Dilakukan Transparan

Pencarian Jenazah Korban Longsor Grasberg Block Cave Selesai, Semua Pekerja Meninggal Dunia

Senin, 06 Oktober 2025 | 13:20 WIB

"Grasberg Block Cave:  Tempat Insiden Aliran Lumpur Yang Merenggut Nyawa Pekerja

Senin, 06 Oktober 2025 | 07:55 WIB

3 Jenazah Korban Longsor Tambang Bawah Tanah Grasberg Block Cave Ditemukan  

Senin, 06 Oktober 2025 | 06:16 WIB

Pekerja WNA Chile Ditemukan Meninggal, Upaya Pencarian Insiden Tambang Bawah Tanah Freeport Terus Berlanjut

Minggu, 05 Oktober 2025 | 19:11 WIB
TERKINI

Kick Off RPJMD dan KLHS Puncak Jaya Tahun 2025 - 2029, Dibuka Secara Resmi oleh Plh.Sekda Risa Siswojo

13 Jam yang lalu

Mathius Fakhiri Kembalikan Berkas Pencalonan Ketua DPD Partai Golkar Papua

13 Jam yang lalu

Uji Nyali Politik di Balik Risiko Kepemimpinan MDF: Pandangan Tajam Pakar Politik

17 Jam yang lalu

Aksi Demo Mahasiswa Peduli Tanah Adat Papua Berakhir Ricuh, Tiga Orang Terluka, 1 Unit Mobil Dibakar

1 Hari yang lalu

MRP Kecam Aksi Demo Aliansi Mahasiswa Peduli Tanah Adat Papua yang Berujung Ricuh

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com