MENU TUTUP

Di Jayapura Spesialis Curanmor di 'Dor', Tujuh Unit Motor Diamankan

Minggu, 19 Januari 2020 | 18:19 WIB / Cholid
Di Jayapura Spesialis Curanmor di 'Dor', Tujuh Unit Motor Diamankan Pelaku saat mendapatkan perawatan medis usai dihadiahi timah panas petugas/dok.polrestajyp

JAYAPURAwartaplus.com, - Tim Delta Polresta Jayapura Kota berhasil membekuk satu pelaku spesialis pencurian kendaraan bermotor serta mengamankan tujuh unit barang bukti dari seorang pemuda berinisial OW (21), Jumat (17/1) sore.

OW alias Otto ditangkap saat sedang berada di Seputaran Pasar Yotefa Kotaraja, Abepura, Kota Jayapura, Papua. Pelaku terpaksa dihadiahi timah panas oleh petugas lantaran melakukan perlawanan dan mencoba kabur saat hendak ditangkap

Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav Urbinas ketika dikonfirmasi melalui Kasubag Humas AKP Jahja Rumra menjelaskan, penangkapan pelaku merupakan hasil pengembangan Tim Delta beberapa waktu lalu di Asrama Mahasiswa di seputaran Kotaraja.

"Sebelumnya dua pelaku berhasil ditangkap, dari hasil pengembangan kami mengantongi identitas OW yang diduga merupakan otak dari aksi pencurian kendaraan bermotor, dan selanjutnya OW masuk dalam daftar pencarian orang," jelas Jahja

Dari hasil pemeriksaan sementara oleh tim, OW diketahui telah menggasak tujuh unit motor baik di Kota maupun kabupaten Jayapura.

"Sejauh ini baru ada tujuh laporan polisi yang kami temukan atas Kasus pencurian kendaraan yang dilakukan OW dan komplotannya, enam laporan di Polsek Abepura, satu di Sentani," beber Jahja.

Lanjutnya, saat ini OW telah mendekam di balik jeruji besi Mapolresta Jayapura Kota, setelah sebelumnya harus mendapatkan perawatan medis usai di dor petugas

Jahja menambahkan, tujuh unit motor hasil kejahatan OW telah diamankan  untuk dijadikan sebagai barang bukti baik dari tangan dua rekannya yang merupakan residivis dan tiga orang penadah.

"Anggota masih akan kembangkan kasus ini. Kami sudah temukan barang bukti yang dijual bahkan tiga orang pembeli atau penadah juga sudah kami tangkap, begitu juga dua orang rekannya yang merupakan residivis dalam kasus yang sama," tutup Jahja.**

 

 


BACA JUGA

Pj Gubernur Papua Tengah Sampaikan Duka Cita Mendalam Meninggalnya Danramil Aradide, Letda Oktovianus Sogalrey

Jumat, 12 April 2024 | 15:26 WIB

Melarikan Diri, Pelaku Penikaman Tewaskan Seorang Pemuda di Jayapura Berhasil Diciduk Polisi

Selasa, 27 Februari 2024 | 19:11 WIB

Diciduk Polisi, Ini Alasan Empat Pelaku Nekat Membakar Ruko dan Rumdis TNI di Waena Jayapura

Senin, 22 Januari 2024 | 17:51 WIB

Berprestasi dan Penuh Dedikasi, 16 Personel Polresta Jayapura Kota Terima Penghargaan

Kamis, 18 Januari 2024 | 20:22 WIB

Tim Resnarkoba Polresta Jayapura Bekuk Pemuda Diduga Pengedar Sabu Lintas Daerah di Wamena

Selasa, 16 Januari 2024 | 18:20 WIB
TERKINI

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

1 Jam yang lalu

Tryout UTBK SNBT 2024 Ilmupedia dan Ruangguru, Kerjasama Telkomsel dan Kuncie untuk Pelajar Papua

3 Jam yang lalu

Satu Anggota OPM Penyerang Posramil Kisor Maybrat Menyerahkan Diri

4 Jam yang lalu

Ribka Haluk Berikan Pujian Khofifah Parawansa yang Terima Penghargaan Satyalancana dari Presiden

19 Jam yang lalu

Menuju Papua Satu, Ini Catatan Sejarah Paulus Waterpauw

19 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com