MENU TUTUP

Rampas Tas Seorang Ibu, Remaja Ini Nyaris Diamuk Warga

Rabu, 04 Maret 2020 | 19:55 WIB / Cholid
Rampas Tas Seorang Ibu, Remaja Ini Nyaris Diamuk Warga Pelaku BS saat diamankan di Mapolsek Abepura,Kota Jayapura/Cholid

JAYAPURA, wartaplus.com – Seorang remaja di Jayapura, berinisial BS (18) nyaris menjadi bulan bulanan amuk warga, setelah tertangkap tangan merampas tas milik seorang ibu, Hendara Balandina Kambu, di jalan Gang Soka II, Waena, Kota Jayapura, Papua, Rabu (4/3) siang.

Anggota Polsubsektor Heram yang menerima laporan warga langsung mendatangi lokasi kejadian dan mengamankan pelaku beserta barang bukti hasil rampasannya.

Kapolsubsektor Heram Iptu Frits Nadek menjelaskan, perampasan terjadi usai korban pulang berbelanja. Ketika itu, dirinya sedang melintas di gang Soka, dan tiba tiba pelaku yang beraksi seorang diri langsung merampas tas milik korban dan melarikan diri.

"Korban yang spontan kaget lantaran tas di rampas, langsung teriak meminta tolong, warga sekitar yang mengetahui itu langsung mengejar dan mengamankan pelaku dan barang bukti," jelas Nadek. Beruntung aparat kepolisian segera tiba di lokasi dan mengamankan pelaku dari amukan warga

Nadek menambahkan, saat ini pelaku telah diamankan di Mapolsek Abepura guna pemeriksaan lebih lanjut. Selain barang bukti tas milik korban yang diamankan, Polisi juga menyita satu pucuk senjata tajam jenis sangkur.

"Pelaku sudah mengakui perbuatannya dan pelaku sendiri akan diproses sesuai hukum yang berlaku," kata Nadek.**

 


BACA JUGA

Aparat Gabungan Buru Pelaku Perampasan Senjata di Puncak yang Diduga Anggota KKB

Kamis, 01 Februari 2024 | 22:15 WIB

Menjaga Kesehatan Mental Remaja

Senin, 19 Desember 2022 | 04:50 WIB
Video Aksi Pengrusakan

Viral Para Remaja Perusak Lampu Jembatan Penyeberangan Depan SMP Paulus Abepura

Rabu, 09 Maret 2022 | 20:13 WIB
Hukum dan Kriminal

Gadai Dua Motor Mertua, Calon Anak Mantu Masuk Penjara

Rabu, 02 Februari 2022 | 20:23 WIB

Penyerahan Tersangka Pengeroyokan Kali Acai ke Kejari Jayapura Dilakukan Secara Virtual

Jumat, 30 Juli 2021 | 16:42 WIB
TERKINI

Satgas Humas Ops Damai Cartenz 2025 Posko Timika Rayakan Idul Fitri dengan Doa Bersama dan Kebersamaan

19 Jam yang lalu

Personel Satgas Humas Posko Timika Gelar Doa Bersama Rayakan Idul Fitri 1446 H

21 Jam yang lalu

Dokter Satgas Yonif 512/QY Berhasil Selamatkan Ibu dan Bayi dalam Persalinan Darurat di tengah Hutan Papua

2 Hari yang lalu

Pengurus Wilayah Adat Lapago Papua Mangimbau Masyarakat Jaga Keharmonisan dan Hindari Konflik Kekerasan

2 Hari yang lalu

TPNPB OPM: Pilot-Pilot Bawa Senjata Akan Kami Tembak

3 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com