MENU TUTUP

Kontra Otsus Karena Masyarakat Tidak Puas Kinerja Pemerintah

Minggu, 13 September 2020 | 17:52 WIB / Andi Riri
Kontra Otsus Karena Masyarakat Tidak Puas Kinerja Pemerintah Anggota DPRD Kabupaten Keerom, Dibelon Wonda/dok.Pendim Jayapura

KEEROMwartaplus.com  - Terkait akan berakhirnya Otonomi Khusus (Otsus) pada tahun 2021, salah satu tokoh pemuda pegunungan sekaligus Anggota DPRD Kabupaten Keerom, Dibelon Wonda ikut bersuara.

"Kami sebagai anggota DPRD tidak bisa menyatakan Otsus dilanjutkan ataupun ditolak," tegas Wonda, Minggu (13/9).

Menurut dia, konflik sosial yang terjadi terkait pro dan kontra keberlanjutan otsus, karena masih adanya sebagian individu yang tidak puas terhadap kinerja pemerintah serta memang belum merasakan manfaat dari kebijakan otsus tersebut. Bahkan ada sebagian masyarakat Papua yang sama sekali tidak tau apa itu Otsus.

"Otsus itu penting untuk kemajuan daerah tetapi Pemerintah dan instansi terkait harus lebih extra mengawal dan memberikan pemahaman kepada masyarakat terutama dipedalaman" imbuh Wonda

Mewakili suara pemuda, Wonda berharap kita semua wajib mendukung pemerintah dalam mensosialisasikan apa itu Otsus, peruntukannya untuk apa saja agar masyarakat paham, karena masyarakat Papua yang berpendidikan rendah gampang terhasut isu. (Adv)


BACA JUGA

Cegah Pengaruh Kelompok Papua Merdeka, Mahasiswa Studi Luar Negeri Diberikan Pemahaman Wawasan Kebangsaan

Kamis, 06 Juli 2023 | 06:22 WIB

Satu Peleton Anggota Satpol PP Papua Dikerahkan Bantu Amankan Kunjungan Presiden

Rabu, 05 Juli 2023 | 20:25 WIB

Plh Gubernur Papua Usulkan Pembayaran Tunggakan Beasiswa Tetap Gunakan Dana Otsus

Rabu, 05 Juli 2023 | 13:39 WIB

Wamendagri: Solusi Penyelesaian Tunggakan Beasiswa Unggul Papua Melalui Pemotongan DAU

Rabu, 05 Juli 2023 | 05:16 WIB

Dampak Pemberhentian Beasiswa, Sejumlah Mahasiswa Luar Negeri Kembali ke Papua

Senin, 03 Juli 2023 | 17:28 WIB
TERKINI

Dua Kubu Saling Serang di Puncak Jaya Sepakat Damai

5 Jam yang lalu

Daya Ledak MA-RIYO Guncangkan Kota Jayapura

7 Jam yang lalu

Tanda-Tanda Kemenangan Mari-Yo Makin Kencang Pimpin Papua

8 Jam yang lalu

Kapolres Mamberamo Tengah Diserang Massa Pendukung Calon Wakil BupatiĀ 

15 Jam yang lalu

Seorang Tukang Ojek Tewas Dibacok di Paniai, Pelaku Diduga Gerombolan OPM

16 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com