MENU TUTUP

Operasi Lilin Matoa 2020 Hari Keempat Belas Polda Papua dan Polres Jajaran

Senin, 04 Januari 2021 | 16:04 WIB / Andy
 Operasi Lilin Matoa 2020 Hari Keempat Belas Polda Papua dan Polres Jajaran Aparat Kepolisan sedang membantu seorang ibu dan anak-anaknya menyeberang jalan/Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com – Pelaksanaan Operasi Lilin Matoa 2020 Polda Papua dan Jajaran yang dilaksanakan selama 15 hari dari tanggal 21 Desember 2020 hingga tanggal 4 Januari 202, Senin (4/1/2021). Untuk data Pelaksanaan Operasi Lilin Matoa 2020 hari Keempat Belas yakni, jumlah pelanggaran yang ditilang di tahun 2019 dan 2020 tidak ada, sehingga di tahun 2020 tidak terjadi peningkatan ataupun penurunan (tetap). Sedangkan teguran di Tahun 2020 sebanyak 143 pelanggar jika dibandingkan tahun 2019 sebanyak 126, sehingga di tahun 2020 terjadi peningkatan sebanyak 17 pelanggar atau naik 13,49%.

Untuk data kasus kecelakaan di Tahun 2020 sebanyak 4 kasus kecelakaan jika dibanding tahun 2019 sebanyak 5, sehingga di Tahun 2020 terjadi penurunan sebanyak 1 kasus atau turun -20%. Untuk korban meninggal dunia di tahun 2020 sebanyak 2 korban, sedangkan di tahun 2019 sebanyak 1 korban, sehingga di tahun 2020 terjadi peningkatan sebanyak 1 kasus atau naik 100%.

Untuk Korban luka berat di tahun 2020 sebanyak 4 korban, jika dibandingan dengan tahun 2019 sebanyak 2 korban, sehingga  di tahun 2020 terjadi penurunan sebanyak 2 korban atau turun -100%. Untuk korban luka ringan di tahun 2020 tidak ada, jika dibandingkan dengan tahun 2019 sebanyak 6 korban, sehingga di tahun 2020 terjadi penurunan sebanyak 6 kasus atau turun -100%. Untuk kerugian materiil di tahun 2020 sebanyak Rp. 1.300.000,- jika dibandingan dengan tahun 2019 sebanyak Rp. 2.430.000.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Drs. Ahmad Musthofa Kamal SH mengatakan, situasi Kamtibmas secara keseluruhan di Papua berjalan dengan aman, lancar dan kondusif. Dimana memasuki hari terakhir pelaksanaan Operasi Lilin Matoa-2020 tidak ada kepadatan kendaraan baik roda dua maupun roda empat.

“Selama pengamanan tidak terjadi kejadian yang menonjol aktifitas masyarakat berjalan normal. Hal tersebut dapat terlaksana berkat kerja sama yang baik antara Polri, TNI, Satpol PP, tokoh masyarakat, tokoh agama dan seluruh elemen masyarakat. Tak lupa kami dari aparat Kepolisian mengucapkan terima kasih kepada semua elemen masyarakat yang telah bekerjasama dengan kami dalam menjaga situasi Kamtibmas, sehingga dalam mengawali pergantian tahun 2021 ini masih terpantau aman dan kondusif,”ujarnya, Senin (4/1/2021).*


BACA JUGA

Layanan Kas Keliling di Distrik Terpencil Asmat, Serap Hampir Rp3 Miliar Uang Tidak Layak Edar

Senin, 06 Mei 2024 | 20:22 WIB

Sebanyak 2.400 Personil Polda Papua Disiagakan dalam Operasi Lilin Cartenz 2023

Kamis, 21 Desember 2023 | 20:53 WIB

Pastikan Perayaan Idul Fitri 2023 Aman, Kodim Jayawijaya Turut Berpatroli di Seputaran Wamena

Senin, 24 April 2023 | 20:00 WIB

Operasi Ketupat Cartenz 2023, Polda Papua Gelar Patroli dan Imbauan ke Masyarakat

Kamis, 20 April 2023 | 07:28 WIB

Sebanyak 1.480 Personil Diturunkan dalam Operasi Ketupat Cartenz 2023 di Papua

Senin, 17 April 2023 | 21:44 WIB
TERKINI

Seleksi DPRK Kabupaten Puncak Jaya Digelar Akhir November 2024

10 Jam yang lalu

Freeport Indonesia dan Keuskupan Timika Beri Pelatihan Keterampilan Pertukangan untuk Pemuda Kamoro

1 Hari yang lalu

Kasdam Cenderawasih Serukan Kedamaian di Tanah Papua

1 Hari yang lalu

Calon Pemimpin Jangan Bodohi Rakyat dan Jangan Datang Bawa Janji Manis di Sarmi

1 Hari yang lalu
DJ Yakin Menang

Usai Debat ke II Dukungan dan Simpati Masyarakat Sarmi Terus Mengalir ke Dominggus  Catue-Jumriati

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com