MENU TUTUP

Aniaya Anggota Polisi, Lima Pria Ditangkap

Selasa, 29 Maret 2022 | 20:59 WIB / Cholid
Aniaya Anggota Polisi, Lima Pria Ditangkap Kapolres Jayapura Kota Kombes Pol Gustav R Urbinas/Istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com, - Lima orang pemuda terpaksa diamankan aparat, lantaran melakukan penganiayaan terhadap Bripda Jason, di Kawasan Waena, Kota Jayapura.

Ke-5 pelaku yakni ES, FE, YK, LW dan DE telah ditetapkan tersangka oleh penyidik.

Kapolres Jayapura Kota Kombes Pol Gustav R Urbinas mengatakan para tersangka sudah mendekam di jeruji besi.

"Para tersangka di jerat pasal 170 KUHP dengan ancaman 5 tahun 6 bulan penjara," beber Gustav, Selasa (29/3) malam.

Penangkapan para tersangka merupakan hasil dari pemeriksaan para saksi.

"Saksi kami periksa 92, selanjutnya mengerucut ke 20 saksi dan akhirnya 5 orang jadi aktor penganiayaan itu," beber Gustav.

Mantan Kapolres Jayapura ini pun menerangkan kasus penganiyaan dan penyanderaan Bripda Jason berawal dari iringan pengantar jenazah.

Dimana ketika itu, Bripda Jason dan rekannya hendak melewati mobil jenazah.

"Tidak terima para pelaku kemudian mengejar dan menghentikan motor Bripda Jason dan menganiayanya,"ucap Gustav

Tidak hanya dianiaya, Bripda Jason pun ditahan para pelaku termasuk barang berharganya pun diambil. "Kasus ini kami akan terus dalami, tidak menutup kemungkinan tersangka akan bertambah," ucapnya.*


BACA JUGA

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Hadir di Jayapura

Jumat, 22 November 2024 | 21:07 WIB

MARI-YO Peduli Kembali Keruk Saluran Drainase Perum Organda Jayapura

Rabu, 20 November 2024 | 19:42 WIB

Polisi Tetapkan 3 Tersangka, Buntut Ricuh Demo KNPB Tolak Transmigrasi di Jayapura

Selasa, 19 November 2024 | 15:58 WIB

DR. Pieter Ell: Bawaslu Papua Sudah Putuskan Kasus Pj Walikota, Tidak Puas Silahkan Menempuh Prosedur Hukum Lainnya

Jumat, 15 November 2024 | 08:36 WIB

DR. Pieter Ell: Bawaslu Papua Hentikan Penanganan Laporan Terhadap Walikota Jayapura

Rabu, 13 November 2024 | 11:24 WIB
TERKINI

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

7 Jam yang lalu

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

12 Jam yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

19 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

19 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Hadir di Jayapura

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com