MENU TUTUP

Eratkan Silaturahmi, Wali Kota Jayapura Gelar Buka Puasa Bersama Insan Pers

Minggu, 03 Juni 2018 | 18:49 WIB / Djarwo
Eratkan Silaturahmi, Wali Kota Jayapura Gelar Buka Puasa Bersama Insan Pers Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano (Batik Kuning) bersama Kepala SKPD Kota Jayapura saat memberikan pertanyaan bagi para wartawan di acara buka puasa bersama/Djarwo

JAYAPURA,- Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano menggelar buka puasa bersama dengan insan pers Kota Jayapura, di Fave Hotel, Minggu (3/6).

Buka puasa tersebut digelar untuk memperarat silaturahmi antar kedua pihak yang telah terjalin cukup baik.

Wali Kota Jayapura mengakui, peran media dan pekerja pers sangat vital untuk mendukung kemajuan Kota Jayapura, dalam mengangkat pemberitaan soal pembangunan dan kinerja pemerintahan.

"Saya menyampaikan terima kasih kepada ketua PWI Papua dan semua pimpinan media yang ada di Kota Jayapura, sebagai teman dan sahabat dalam bekerja menyampaikan informasi penting tentang pembangunan di Tanah Papua, lebih khususnya di Jayapura," ujar Wali Kota.

Wali Kota mengungkapkan, berkat peran media masyarakat bisa mengikuti perkembangan terkait pembangunan yang di laksanakan, juga berperan dalam keamanan kota ini, sehingga bisa aman dan damai.

"Tinggal 25 hari lagi kita akan melaksanakan Pilkada gubernur dan saya percaya masyarakat cerdas dan mari kita menjaga kota Jayapura tetap aman dan damai," ungkapnya.

Dalam kegiatan buka puasa bersama tersebut, Wali Kota Jayapura turut berbagi berkah kepada para wartawan dengan memberikan 10 pertanyaan dari masing-masing kepala SKPD yang berhubungan dengan bulan puasa. Sebanyak 10 wartawan yang beruntung, mendapatkan uang tunai sebesar Rp 500 ribu. *


BACA JUGA

Plh Gubernur Papua Serahkan SK Perpanjangan Jabatan Pj Wali Kota Jayapura dan Bupati Sarmi

Jumat, 26 Mei 2023 | 19:59 WIB

Pemerintah Kota Jayapura Jamin Biaya Hidup Pasien Positif Covid-19

Kamis, 09 April 2020 | 12:40 WIB
Jadi Viral

Perhelatan Pesparani Dinilai BTM Sukses Jaga Kerukunan Umat Beragama

Minggu, 17 November 2019 | 21:26 WIB

Wali Kota Jayapura Optimistis Pesparani I Tingkat Provinsi Papua Berjalan Sukses

Senin, 11 November 2019 | 19:54 WIB

Wali Kota Jayapura Tegaskan Belum Ada Pungutan Resmi di Jembatan Youtefa

Rabu, 06 November 2019 | 16:16 WIB
TERKINI

Bobol Counter HP, Tiga Pemuda Pesta Miras, ini Kata AKP Alamsyah

1 Jam yang lalu

Sopir Truk Ngantuk, Tabrak Dua Motor, Satu Korban Meninggal Dunia

5 Jam yang lalu

Satreskrim Polres Jayapura Ungkap Kasus Pencurian Puluhan Unit HP di Konter Berlian Cell

16 Jam yang lalu

Satgas Operasi Damai Cartenz Gelar Kegiatan Humanis dan Bagikan Sembako di Desa Lantipo, Wamena

17 Jam yang lalu

Ratusan Warga Boven Digoel Keracunan Usai Menyantap Makanan Saat Kampanye Calon Kepala Daerah

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com