MENU TUTUP

Satgas Damai Cartenz Amankan Seorang Pria yang Hendak Menjual Senjata Api di Papua

Selasa, 04 Juni 2024 | 19:09 WIB / Andi Riri
Satgas Damai Cartenz Amankan Seorang Pria yang Hendak Menjual Senjata Api di Papua MO diamankan Satgas Damai Cartenz karena tertangkap tangan hendak menjual senjata api ke KKB/Humas Damai Cartenz

JAYAPURA, wartaplus.com - Satgas Ops Damai Cartenz-2024  mengamankan seorang pria berinisial MO yang hendak menjual senjata api di Distrik Depapre, Kabupaten Jayapura, Papua, Senin, (03/06/2024) sore.

Kepala Operasi Damai Cartenz-2024, Kombes Pol Dr. Faizal Ramadhani, saat dikonfirmasi Senin malam menuturkan, pelaku diamankan saat hendak menjual 1 puncuk senjata api laras  pendek kepada pria inisial SK yang diketahui merupakan anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dengan jabatan Kepala Staf Kodap I Tabi.

Kasatgas Humas OPS Damai Cartenz-2024, AKBP Dr. Bayu Suseno menambahkan, selain mengamankan MO, anggota juga menyita uang tunai dan kartu ATM.

Kronologi penangkapan bermula saat Tim Ops Damai Cartenz-2024 mengikuti pergerakan MO dari kediamannya di kampung Amai, Distrik Depapre untuk bertemu dan melakukan transaksi jual beli senjata dengan SK yang merupakan anggota KKB dengan jabatan sebagai Kepala Staf Kodap I Tabi.

Sesampainya di jalan Raya Depapre, MO langsung ditangkap dan dari tangannya diamankan satu puncuk senpi laras pendek.

“Saat ini, pelaku sedang menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Posko Ops Damai Cartenz-2024 untuk mempertanggungjawabkan perbuatanya dihadapan Hukum,” tegas Bayu.**


BACA JUGA

Dua Tukang Ojek Tewas Ditembak Gerombolan OPM di Puncak

Kamis, 21 November 2024 | 21:31 WIB

Lagi, Satgas Damai Cartenz 2024 Amankan Pemasok Senjata KKB di Nabire

Rabu, 06 November 2024 | 07:26 WIB

KKB Tembak Mati Seorang Warga Sipil di Kali Wabu Intan Jaya

Selasa, 05 November 2024 | 15:11 WIB

DPO KKB Puncak Atas Nama Mairon Tabuni Ditangkap di Bandara Ilaga

Senin, 21 Oktober 2024 | 09:59 WIB

Pemasok Amunisi KKB Paniai, Maais Herlik Imburi Ditangkap

Senin, 21 Oktober 2024 | 04:07 WIB
TERKINI

Dua Tukang Ojek Tewas Ditembak Gerombolan OPM di Puncak

8 Jam yang lalu

Mari-Yo Tutup Debat Pamungkas Pilgub Papua dengan Lagu Koes Plus

8 Jam yang lalu

Debat Terakhir,  MARI-YO  Punya Cara Jitu Membangun Papua

10 Jam yang lalu

Jelang Pilkada, 300 Brimob Tiba di Papua

10 Jam yang lalu

Mathius Fakhiri - Aryoko Rumaropen Punya Kartu Sakti Mudahkan Segalanya Untuk Papua

10 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com