MENU TUTUP

Dr.Pieter Ell Ditunjuk Dampingi Yo-Join, Paslon Terpilih Pilkada Teluk Bintuni Hadapi Gugatan di MK

Kamis, 09 Januari 2025 | 15:44 WIB / Andi Riri
Dr.Pieter Ell Ditunjuk Dampingi Yo-Join, Paslon Terpilih Pilkada Teluk Bintuni Hadapi Gugatan di MK Paslon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy - Joko Lingara dalam acara kampanye/Istimewa

JAKARTA, wartaplus.com - Kantor Hukum Dr. Pieter Ell dan rekan ditunjuk sebagai kuasa hukum pasangan, Yohanis Manibuy - Joko Lingara (Yo-Join), Bupati dan Wakil Bupati Terpilih hasil Pilkada Kabupaten Teluk Bintuni 2024.

Dr. Pieter Ell dan rekan ditunjuk untuk mendampingi pasangan Yo-Join dalam menghadapi gugatan hasil pilkada yang diajukan pasangan calon nomor urut 2, Daniel Asmorom dan Alimudin Baedu.

Pieter Ell kepada wartaplus.com, Kamis (09/01/2025) mengatakan, penunjukan ini berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal 03 Januari 2025.

Perkara ini sudah teregistrasi di Mahkamah Konstitusi no.101/PHPU/.Bup-XXIII/2025, Perselisihan Hasil Pemilu Bupati Kabupaten Teluk Bintuni 2025

"Untuk jadwal sidangnya pada hari Rabu, 15 Januari 2025 di gedung Mahkamah Konstitusi," kata Pieter Ell.

Untuk diketahui pasangan Yohanis Manibuy -Joko Lingara (Yo-Join) ditetapkan oleh KPU Teluk Bintuni sebagai Calon Bupati Wakil terpilih dengan raihan suara sah sebanyak 21.068.

Lalu disusul pasangan calon nomor urut 2 Daniel Asmorom-Alimudin Baedu (Damai) memperoleh suara sah sebanyak 16.130.

Dan pasangan calon nomor urut 3 Robert Manibui-Ali Ibrahim Bauw (Roma) memperoleh suara sah sebanyak 3.469 suara.**




BACA JUGA

Sengketa Pilkada Fakfak di MK, Pieter Ell Bantah Tuduhan Pasangan Utayoh

Jumat, 24 Januari 2025 | 14:41 WIB

Kantor Hukum Pieter Ell dan Rekan Siap Dampingi KPU Papsel Hadapi Gugatan Pilgub di MK

Rabu, 15 Januari 2025 | 16:01 WIB

Hadapi Sengketa Pilgub di MK, KPU PBD Gandeng Kantor Hukum Dr.Pieter Ell dan Rekan

Rabu, 15 Januari 2025 | 09:32 WIB

KPU Fak-Fak Tunjuk Kantor Hukum Dr.Pieter Ell dan Rekan Hadapi Sengketa Pilkada di MK

Senin, 13 Januari 2025 | 23:43 WIB
TERKINI

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz: Masyarakat diharapkan Tetap Tenang dan Tidak Terprovokasi oleh Propaganda KKB

1 Jam yang lalu
Polri

Mengedepankan Fakta dan Kebenaran di Papua

1 Jam yang lalu

Sengketa Pilkada Fakfak di MK, Pieter Ell Bantah Tuduhan Pasangan Utayoh

2 Jam yang lalu

Polri Pastikan Klaim KKB Soal Pencurian Dua Senjata adalah Hoax

2 Jam yang lalu

Tim Penggerak PKK se-Papua siap wujudkan Astacita Presiden Prabowo

8 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com