MENU TUTUP

Pertamina Jamin Ketersediaan Stok LPG di Jayapura Selama Puasa dan Lebaran

Rabu, 08 Mei 2019 | 12:10 WIB / Djarwo
Pertamina Jamin Ketersediaan Stok LPG di Jayapura Selama Puasa dan Lebaran Stok LPG yang tersedia di Gudang Tanjung Torea, Salah Satu Agen Pertamina yang berlokasi di Hamadi Rawa I / Djarwo

JAYAPURA - Selama peringatan bulan puasa dan jelang hari raya lebaran, Pertamina MOR VIII menjamin ketersediaan stok LPG dan Bright Gas di Kota dan Kabupaten Jayapura dalam kondisi aman.

Unit Manager Communication, Relation, & CSR MOR VIII, Brasto Galih Nugroho menyebutkan, ketersediaan stok LPG dan Bright Gas untuk Kota dan Kabupaten Jayapura dapat memenuhi kebutuhan pelanggan hingga 29 hari ke depan.

"Maksud kunjungan kita ini adalah ingin melihat kesiapan agen Pertamina saat puasa dan idul Fitri," ujar Galih kepada wartawan usai mengunjungi salah satu agen LPG di Kota Jayapura, Rabu (8/5).

"Kami mengimbau kepada konsumen agar tidak perlu khawatir dengan ketersediaan stok untuk daerah kabupaten dan kota Jayapura sekitar 29 hari coverage day dan Maluku Papua coverage day sekitar 21,3 hari," sambungnya.

Brasto mengungkapkan, nantinya pihaknya juga akan membentuk tim satgas dan membuka sub agen siaga tanpa libur guna memenuhi kebutuhan para pelanggan.

"Jadi memang kita juga akan menyiapkan satgas BBM dan LPG untuk idul Fitri itu H-15 sampai H+15. Selama  masa satgas nanti kita akan mengadakan sub agen siaga yang kita akan buka dan tidak libur selama puasa dan lebaran," jelasnya.

Ia menambahkan, untuk sub agen yang berada di wilayah Maluku Papua total berjumlah 43 unit. Sementara di wilayah Kota Jayapura sendiri berjumlah 11 sub agen. 


BACA JUGA

MARI-YO Peduli Kembali Keruk Saluran Drainase Perum Organda Jayapura

Rabu, 20 November 2024 | 19:42 WIB

Polisi Tetapkan 3 Tersangka, Buntut Ricuh Demo KNPB Tolak Transmigrasi di Jayapura

Selasa, 19 November 2024 | 15:58 WIB

DR. Pieter Ell: Bawaslu Papua Sudah Putuskan Kasus Pj Walikota, Tidak Puas Silahkan Menempuh Prosedur Hukum Lainnya

Jumat, 15 November 2024 | 08:36 WIB

DR. Pieter Ell: Bawaslu Papua Hentikan Penanganan Laporan Terhadap Walikota Jayapura

Rabu, 13 November 2024 | 11:24 WIB

Dinkes Jayapura Beri Layanan Kesehatan Gratis Peringati HKN

Selasa, 12 November 2024 | 15:02 WIB
TERKINI

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

3 Jam yang lalu

Freeport Indonesia Dukung Turnamen Sepak Bola Piala Soeratin U-15 di Mimika Sport Complex

7 Jam yang lalu

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua Cerdas 

10 Jam yang lalu

Diduga Lakukan Pelecehan, Ketua DPD PDIP Papua Ditangkap dan Dibawa ke Jayapura

11 Jam yang lalu

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

11 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com