MENU TUTUP

Pemprov Papua Umumkan Sebanyak 777 Siswa OAP Lulus Program ADIK

Rabu, 17 Juli 2019 | 17:01 WIB / Andi Riri
Pemprov Papua Umumkan Sebanyak 777 Siswa OAP Lulus Program ADIK Ilustrasi kelulusan siswa SMA di Papua/Antara

JAYAPURA - Melalui program Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADIK), sebanyak 777 siswa Orang Asli Papua (OAP) dari total 800 kuota yang disediakan, dinyatakan lulus untuk mengikuti pendidikan tinggi di sejumlah Perguruan Tinggi Negeri yang ada di Indonesia 

Kepala Bidang Pendidikan dan Layanan Khusus, Dinas Pendidikan Papua, Laurens Wantik menyebutkan, dari 777 siswa terdiri dari 488 siswa regular dari Kabupaten/Kota yang tamat di Papua dan 289 siswa yang mengikuti program Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) di Jawa dan Bali. 

"Hari ini, Rabu (17/7), kami umumkan secara serentak jumlah peserta yang lulus program ADIk. Mereka yang lulus ini sebelumnya telah melalui seleksi oleh Tim dari Dinasn Pendidikan Provinsi dan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi," sebut Laurens di Jayapura, Rabu (17/7). 

Menurut dia, ratusan penerima beasiswa program ADIK ini selanjutnya akan diberangkatkan ke Makassar pada 28 Juli mendatang, untuk mengikuti pembekalan wawasan nusantara selama lima hari. Setelah itu mereka akan dimobilisasi ke perguruan tinggi pilihan masing-masing. 

"Total ada 77 PTN dari Aceh hingga NTT yang sudah bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Papua dan Kementerian Pendidikan dalam program ADIK ini," jelasnya. 

Laurens menambahkan, kuota yang tersisa dalam program ADIK tidak bisa digantikan atau diisi dengan peserta lain. Sebab, lanjutnya, penerima beasiswa ADIK adalah peserta yang telah mengikuti seleksi dan dinyatakan lulus.  

"Jadi memang tidak bisa, jika ada kuota yang tersisa kemudiaan kami ganti dengan orang lain tanpa melalui tes," terangnya. 

Program ADIK merupakan programa berupa pemberian dana bantuan pendidikan untuk biaya penyelenggaraan pendidikan dan biaya hidup bagi mahasiswa asli Papua, dengan beberapa kriteria antara lain, Orang Asli Papua (OAP), daerah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar) untuk orang yang lahir dan besar di Papua dan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang diberikan selama masa studi


BACA JUGA

Pemprov Papua Lakukan Pencanangan Rangkaian Kegiatan Sambut HUT ke-79 RI

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:42 WIB

Sertijab Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Papua, Ini Harapan Pj Gubernur

Selasa, 30 Juli 2024 | 15:29 WIB

Sebanyak 113 Pejabat Administrator di Lingkungan Pemprov Papua Dilantik

Jumat, 15 Maret 2024 | 20:54 WIB

Kembali Panen Cabai, Pj Gubernur Papua Pastikan Stok Aman Saat Ramadhan

Selasa, 27 Februari 2024 | 17:08 WIB

Pj Gubernur Papua dan Ketua DWP Tinjau Perkembangan Rehabilitasi TK Pertiwi Kota Jayapura

Kamis, 22 Februari 2024 | 09:30 WIB
TERKINI

Tim Penggerak PKK se-Papua siap wujudkan Astacita Presiden Prabowo

2 Jam yang lalu

Polri Tegaskan Kehadirannya untuk Membawa Kedamaian di Tanah Papua

14 Jam yang lalu

Kombes Yusuf: Polri Hadir di Papua untuk Lindungi Masyarakat Bukan Ciptakan Konflik

14 Jam yang lalu

Kodam Cenderawasih Raih Peringkat Pertama Penghargaan KPPN Awards 2024, Ini Kategorinya

18 Jam yang lalu

Kepolisian Republik Indonesia Komitmen Jaga Perdamaian dan Pembangunan di Papua

18 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com