MENU TUTUP

Bandara Dekai Yahukimo Bakal Jadi Tempat Transit ke Wilayah Pegunungan Papua

Minggu, 29 September 2019 | 10:39 WIB / Andi Riri
Bandara Dekai Yahukimo Bakal Jadi Tempat Transit ke Wilayah Pegunungan Papua  Pertemuan Menteri Perhubungan dengan Gubernur Papua dan sejumlah Bupati di Jayapura, Jumat, (27/9) lalu/Andi Iriani

JAYAPURA – Bandara Nop Goliat yang berada di ibukota Dekai, Kabupaten Yahukimo. Papua bakal menjadi salah satu tempat transit selain Wamena, sebelum menuju ke sejumlah wilayah di pegunungan Papua

Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi dalam pertemuan bersama Gubernur Papua dan sejumlah Bupati di Jayapura, Jumat (27/9) lalu menegaskan, pihaknya pada 2020 mendatang akan melakukan pengembangan bandara Nop Goliat  

“Untuk bandara di Yahukimo, nanti kita akan lebih banyak pergerakan pembangunan disana. Selain menyiapkan untuk pesawat berbadan lebar, kita juga akan persiapkan untuk pembangunan dua bandara perintis di Distrik Korupun dan Soba,” ujarnya.

Sedangkan di kabupaten Asmat, akan dibangun pelabuhan lewat jalur sungai yang bisa mendekat ke arah Dekai, Yahukimo

Bupati Yahukimo, Abock Busup mengatakan, sejak diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada Oktober 2016 lalu, hingga kini pengembangan bandara Nop Goliat terus dilakukan.

Abock berharap ke depan bandara Nop Goliat bisa menjadi bandara transit seperti di Wamena untuk mengakses semua wilayah pegunungan termasuk ke wilayah selatan Papua

“Dari Dekai ke Oksibil, kabupaten Pegunungan Bintang, dapat ditempuh  25 menit, lalu Dekai ke Wamena itu 20 menit, sedangkan dari Asmat bisa gunakan jalur sungai, lalu ke Dekai untuk kemudian bisa gunakan pesawat berbadan besar,”ujarnya

Selain itu, Abock juga berharap ke depan ada rute penerbangan dari dekai ke timika dan langsung ke makassar.

“Sebab kalau dari timika ke Makassar itu 2,5 jam, sedangkan dari Jayapura – Makassar itu 3,5 jam, sehingga bisa memotong waktu 1 jam,” ujarnya lagi

Abock mengapresiasi dan berterima kasih kepada pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Perhubungan yang telah banyak membantu untuk pembangunan bandara dan semua yang menyangkut akses transportasi di wilayahnya.

Apresiasi juga disampaikan Gubernur Papua, Lukas Enembe.

“Saya pikir Menteri datang untuk melihat dan langsung menanyakan sehingga proses penyelesaian pembangunan bisa lebih cepat. Dan diharapkan membantu pelayanan aktivitas masyarakat terutama di wilayah pegunungan,”kata Gubernur.**


BACA JUGA

Kantor Hukum Pieter Ell dan Rekan Dampingi Kepala Kampung Yahukimo Serahkan Berkas Alasan PK ke-2

Jumat, 07 November 2025 | 21:30 WIB
Dualisme Kepala Kampung

Kuasa Hukum Bupati Yahukimo Ajukan PK ke-2 dengan 50 Novum ke PTUN Jayapura

Rabu, 29 Oktober 2025 | 20:10 WIB

Satgas Damai Cartenz Buru Pelaku Penikaman Diduga Simpatisan KKB

Kamis, 23 Oktober 2025 | 19:14 WIB

Satgas Ops Damai Cartenz dan Polres Yahukimo Tangani Cepat Kasus Penganiayaan Berat di Dekai, Pelaku Diduga Simpatisan KKB

Kamis, 23 Oktober 2025 | 19:12 WIB

Bupati Yahukimo Ajukan PK Kedua Terkait Kasus Dualisme Kepala Kampung, Imbau Warga Tetap Tenang

Senin, 13 Oktober 2025 | 21:40 WIB
TERKINI

Freeport Indonesia Fasilitasi Nikah Massal OAP: Langkah Konkret Tingkatkan Kesejahteraan Keluarga Pekerja Papua

1 Jam yang lalu

Pelantikan Waket II dan III DPRK Puncak Jaya, Bupati Yuni Tegaskan Pentingnya Sinergi Eksekutif dan Legislatif

1 Jam yang lalu

Komnas HAM Papua Protes Model Bisnis Eksklusif Freeport: "Bikin Standar Sendiri, Evaluasi Sendiri, Itu Aneh dan Salah"

6 Jam yang lalu
Kurangnya Antisipasi Keselamatan Pekerja

Komnas HAM Papua Tegaskan Tragedi Mud Rush Grasberg Block Cave Bukan Sekadar Human Error

7 Jam yang lalu

Wakapolda Papua Pimpin Upacara Hari Pahlawan, Khidmat dan Penuh Makna

20 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com