MENU TUTUP

Dengan Pesawat Hercules, 176 Pengungsi Pulang ke Makassar, Surabaya dan Jakarta

Sabtu, 05 Oktober 2019 | 04:06 WIB / Andy
Dengan Pesawat Hercules, 176 Pengungsi Pulang ke Makassar, Surabaya dan Jakarta Tampak ratusan pengungsi berbaris sebelum naik ke pesawat Hercules A-132 milik TNI Angkatan Udara/ Andy

SENTANI - Kurang lebih sepekan berada di posko pengungsian, Jumat (4/10) kemarin, sebanyak 176 pengungsi asal Wamena dipulangkan ke kampung halamannya menggunakan pesawat hercules milik TNI Angkatan Udara dari Base Ops Lanud Silas Papare Jayapura.

" Para pengungsi yang dipulangkan hari ini rata-rata menuju ke Makassar, Jakarta dan Surabaya," kata Kepala Penerangan Lanud Silas Papare Jayapura, Mayor Rindar Noor Arifianto kepada wartawan di Sentani, Kabupaten Jayapura.

Dikatakan, dari 176 orang ini yang diberangkatkan, 67 orang menuju Makassar, sementara 109 lainnya menuju Bandara Halim Kusuma.

“ Jadi setelah tiba di halim, mereka akan diberangkatkan ke kampung halamannya, ada yang ke Surabaya, Malang, dan bebrapa kota lainnya,” jelasnya.

Lanjut Rindar, rencananya para pengungsi akan tiba pada Sabtu besok di Makassar dan Halim karena pesawat akan bermalam di Lanud Patimura Ambon.

“ Jadi rutenya dari Sentani menuju Ambon, disana akan menginap dan akan kembali terbang ke makassar pada Sabtu pagi ke Makassar dan kemungkinan tiba di Jakarta pada Sabtu siang,” terangnya.

Sementara itu, salah satu pengungsi yang diberangkatkan, Suko, mengaku senang bisa kembali ke kampung halamannya di Surabaya karena bisa menghilangkan trauma yang dialami pasca kerusuhan yang terjadi di Wamena pekan lalu.

“ Senang bisa pulang kampung supaya trauma ini hilang, karena sudah satu minggu disini masih kepikiran terus waktu kejadian itu. Mungkin dengan kembali dan bertemu dengan keluarga trauma ini bisa hilang,” tuturnya.

Meski harus kembali, namun Suko mengaku masih memiliki kerinduan untuk kembali ke Wamena apabila situasi di Wamena sudah kondusif.

“ Masih mau kembali, tapi kalau situasi sudah aman, saya minta pemerintah dengan TNI-Polri segera memulihkan situasi di Wamena, sehingga warga bisa aktif beraktifitas kembali seperti biasanya,” tandasnya.**


BACA JUGA

Jaga Sinergitas TNI - Polri, Dandim 1702/JWY Hadiri Acara Lepas Sambut Kapolres Jayawijaya

Jumat, 17 Maret 2023 | 19:27 WIB

Komnas HAM RI Bertemu Kasdam XVII/Cenderawasih, Minta Keterangan Soal Kerusuhan Wamena

Rabu, 15 Maret 2023 | 05:36 WIB

Tim Gabungan TNI Polri Evakuasi Warga Alama Nduga, yang Diteror Kelompok Egianus Kogoya

Senin, 20 Februari 2023 | 13:31 WIB

428 Hari Perjuangan Para Relawan Dampingi Pengungsi Kiwirok

Senin, 21 November 2022 | 08:02 WIB

Terkabul Harapan Para Pengungsi Kiwirok, Merayakan Natal di Kampung Halaman

Minggu, 20 November 2022 | 19:24 WIB
TERKINI
Pilkada Papua 2024

Ketua DPC Peradi Jayapura Serukan Keluarga Besar Advokat Jangan Golput

6 Menit yang lalu

Truk Terbalik di Tolikara, 5 Penumpang Meninggal Dunia, 25 Luka Berat dan Ringan

31 Menit yang lalu
Ketua Dewan Adat Mamberamo Raya

KPU dan Bawaslu Netral Jamin Hak Pilih Masyarakat

3 Jam yang lalu

Tokoh Pemuda Ilwayab Ajak Masyarakat  Menjaga Keamanan Pilkada 2024

3 Jam yang lalu
Sukseskan Pilkada 2024

Siapapun Pemenang Pilkada Dialah Pilihan Rakyat

3 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com