MENU TUTUP

Lewat Diskusi Kader, Berikan Motivasi Bagi Pemuda Marjinal untuk Bangkit

Rabu, 16 Oktober 2019 | 04:09 WIB / Andi Riri
Lewat Diskusi Kader, Berikan Motivasi Bagi Pemuda Marjinal untuk Bangkit Diskusi Kader yang digelar komunitas baku rangkul dan PPLH Jayapura di pendopo kediaman Danlanud Silas Papare, Selasa (15/10) sore/Andi Riri

JAYAPURA - Komunitas Baku Rangkul dan Pemuda Peduli Lingkungan Hidup (PPLH) Kabupaten Jayapura menggelar Diskusi Kader, berlangsung di pendopo kediaman Komandan Lanud Silas Papare, di Sentani, Kabupaten Jayapura, Selasa (15/10) sore.

Kegiatan ini menjadi ajang saling bertukar pikiran antar pemuda kabupaten Jayapura yang tergabung dalam kedua komunitas ini, sekaligus sharing pengalaman dari tokoh pemuda senior yang sukses sebagai seorang pengusaha, Haji Wagus Hidayat dan juga Danlanud Silas Papare, Marsma TNI Tri Bowo Budi Santoso serta tim perwakilan kantor Bank Mandiri Cabang Sentani

Emon Karuway, Ketua Kominitas Baku Rangkul kepada pers mengungkap latar belakang digelarnya acara diskusi kader ini

"Karena banyak anak muda  di kabupaten Jayapura yang belum tersentuh secara baik, sehingga kegiatan ini dilaksanakan untuk membangun daya pikir dan pola pikir yang baik untuk pengembangan karakter pemuda," ungkap Emon yang menyebut saat ini Komunitas yang dia dirikan telah beranggotakan lebih dari 150-an orang

Dalam acara diskusi ini, diharapkan kehadiran nara sumber dapat memberikan motivasi dan penguatan bagi anak muda di Kabupaten Jayapura

"Kegiatan ini akan terus kami gelorakan, bagaimana ke depan kami akan merangkul semua pemuda yang ada di kabupaten ini, untuk bersama sama membangun daerah," ujarnya.

Ketua PPLH, Manase Taime mengaku, komunitas yang dipimpinnya terdiri dari anak anak muda asli Papua yang selama ini berada di jalanan, hidup bebas tidak diperhatikan pemerintah dan melakukan perbuatan kriminal, namun kemudian ingin mengubah hidup menjadi lebih baik

"Saya merekrut anak anak muda yang selama ini tidak dihargai tidak diperhatikan. Kita rekrut dalam komunitas, kita berikan ajaran baik, buka wawasan mereka bahwa dunia ini luas. Mari kita bersama sama bangkit, berbuat yang terbaik untuk kabupaten ini. Sehingga orang tidak lagi merendahkan kita," ajaknya

Dalam diskusi, Danlanud menyampaikan beberapa hal diantaranya bagaimana manusia bisa mengajarkan cinta kepada lingkungan hidup sekitar kita

"Harapannya terbangun wawasan tadi saya sampaikan juga bagaimana kehidupan kita di papua supaya anak anak muda ini punya kemandirian, punya kompetensi yang bisa bersaing dalam rangka memajukan papua," katanya

Dukung Program

Sementara itu salah satu tokoh pengusaha Jayapura,  Haji Wagus Hidayat menegaskan siap mendukung program dari kedua komunitas ini 

"Kita akan ikut mendukung proram program yang mereka kerjakan terutama dalam program kebersihan untuk menuju  go Adipura yang dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten jayapura," tukas pemilik PT Semuwa Grup ini

Dayat berpesan para pemuda Jayapura, jangan mudah untuk menyerah, jangan cepat berputus asa

"Saya yakin dengan niat dan komitmen  yang keras  setiap usaha yang dikerjakan akan membuahkan hasil," ucapnya

"Saya berharap pemuda pemudi bisa menjadi garda terdepan untuk bangsa dan negar  bisa bergandeng tangan untuk saling bekerjasama membangun daerah ini,"harapnya

Sementara itu, perwakilan Bank Mandiri Cabang Sentani, Fery Rizki Prasetya menuturkan, pihaknya diundang dalam kegiatan diskusi ini untuk menyampaikan bahwa bank Mandiri siap memberikan pinjaman atau kredit bagi para pemuda tentunya dengan berbagai persyaratan. "Kami membuka pintu untuk berdiskusi terkait jenis kredit yang sesuai dengan yang dibutuhkan,"ujarnya.

Bahwa fungsi utama bank adalah menghimpun dana masyarakat dan menyalurkan kembali dalam bentuk pinjaman untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat.**


BACA JUGA

Jalin Silaturahmi, Danlanud SPR Gelar Coffee Morning Bersama Awak Media

Kamis, 30 November 2023 | 12:50 WIB

60 Penembak TNI AU Berkompetisi di Ajang Kasau Cup 2022 yang Digelar Lanud SPR

Selasa, 17 Mei 2022 | 17:11 WIB

Panglima TNI Serahkan Bantuan Tabung Oksigen dan Alkes Kepada Masyarakat Papua

Kamis, 22 Juli 2021 | 11:30 WIB

Satgas Gugus Covid-19 Papua Terima 6,7 Ton APD Dari Kementerian Kesehatan

Sabtu, 11 April 2020 | 19:45 WIB

Sebanyak 2,3 Ton Bantuan Alkes Covid-19 Tiba di Jayapura

Senin, 30 Maret 2020 | 14:23 WIB
TERKINI

Freeport Indonesia Raih Tamasya Award 2024 Atas Komitmen Terhadap Pendidikan Berkualitas di Papua

33 Menit yang lalu

Distribusi Logistik Terlambat, 6 TPS di Kabupaten Sarmi akan Pilkada Susulan

14 Jam yang lalu

Pj Gubernur Papua Tengah Ajak Dewan Pengurus Korpri Aktifkan Kembali Seluruh Program

15 Jam yang lalu

Pemprov Papua Tengah Gelar FGD Penyusunan Rencana Umum Energi Daerah

18 Jam yang lalu
Tembak Mati

TPNPB OPM Tolak Transmigasi dan Menolak Pilkada

20 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com