MENU TUTUP

Tim Opsnal Polsek Manokwari Kota Amankan Senjata Api Ilegal Jenis Moser

Selasa, 22 Oktober 2019 | 20:25 WIB / Alberth
Tim Opsnal Polsek Manokwari Kota Amankan Senjata Api Ilegal Jenis Moser Inilah tampak senjata api ilegal dan amunisi yang berhasil diamankan polisi di kampung Hink, Manokwari, Selasa (22/10)

MANOKWARI-Tim Opsnal Polsek Manokwari Kota aman dua buah senjata api ilegal jenis Moser Laras panjang dan jenis pistol rakitan di jalur 2 kampung Hink, distrik Warmare, kabupaten Manokwari, Selasa (22/10) sekitar  pukul 00.30 WIT. 

Penangkapan dua senpi itu bersama 10 butir amunisi dan terduga pemilik berinisial OI (33 tahun). Kapolda Papua Barat melalui Kabid Humas Polda Papua Barat AKBP Mathias Krey membenarkan adanya penangkapan senpi di daerah tersebut.

Untuk mengamakan terduga pemilik senpi bersama barang bukti, Kanit Opsnal Polsek Manokwari Kota Aiptu Steven Yeuyanan bersama anggota mengintai lokasi rumah pemilik senpi sebelum digerebek. 

Dijelaskan AKBP Mathias Krey bahwa saat digerebek ternyata polisi menemukan barang bukti lain yang diamankan selain 2 pucuk senpi rakitan ini, masing-masing 10 butir amunisi yang terdiri dari 5 butir amunisi kaliber ukuran 7,63, 4 butir amunisi kaliber ukuran 5,56, satu butir amunisi ukuran 3,8 

Lebih lanjut, kata Krey sesuai dari kronologis terungkap bahwa pada pukul 23.00 wit sesuai informasi yang diperoleh dari masyarakat di desa Hink, distrik Warmare ada oknum warga yang memiliki dan menyimpan senjata api ilegal didalam rumahnya, maka anggota Opsnal Polsek Manokwari bergerak ke tempat kejadian perkara dan berhasil amankan terduga pemilik senpi ilegal itu.

"Terduga dan barang bukti sudah dibawa ke Polsek untuk pengembangan hukum lebih lanjut. Jadi saat penangkapan berlangsung tanpa ada perlawanan dari terduga kepada polisi" tambah AKBP Mathias, Selasa (22/10) pagi.*

 

 


BACA JUGA

Bawa Senjara Rampasan Milik Polri

Pimpinan KKB Yalimo Aske Mabel Jadi Target Operasi Damai Cartenz

Minggu, 10 November 2024 | 12:39 WIB

Lagi, Satgas Damai Cartenz 2024 Amankan Pemasok Senjata KKB di Nabire

Rabu, 06 November 2024 | 07:26 WIB

Pemasok Amunisi KKB Paniai, Maais Herlik Imburi Ditangkap

Senin, 21 Oktober 2024 | 04:07 WIB

Komisioner KPU PBD Telah Melakukan Klarifikasi di Bawaslu Terkait Laporan MRPBD

Senin, 30 September 2024 | 16:57 WIB

Film Satu Tungku Tiga Batu Tembus Semifinal Film Internasional

Rabu, 25 September 2024 | 06:36 WIB
TERKINI

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

3 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

3 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

10 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

11 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

11 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com