MENU TUTUP

Anggota Kodim 1709/Yawa Beri Pelatihan Ketrampilan Indera Manusia

Senin, 27 Januari 2020 | 20:26 WIB / Andi Riri
Anggota Kodim 1709/Yawa Beri Pelatihan Ketrampilan Indera Manusia Serda Amirudin Majid Way, Anggota Kodim 1709/Yawa berikan pelatihan kepada 40 anggota Pramuka Penggalang

SERUIwartaplus.com - Bertempat di Yayasan Darussalam Serui, Kabupaten Kepulauan Yapen, Serda Amirudin Majid Way, Anggota Kodim 1709/Yawa berikan pelatihan kepada 40 anggota Pramuka Penggalang Gugus Depan Baharudin Kaseng Hj Normawati, Senin (27/01).

Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan latihan kemudian dilanjutkan dengan pemberian materi Keterampilan Indera Manusia (KIM), yaitu salah satu materi teknik kepramukaan yang menggunakan bantuan alat untuk menguji dan meningkatkan kemampuan indera penglihatan, penciuman, pendengaran dan indera perasa.

Serda Amir yang juga menjabat sebagai Ketua Gudep Putra Baharudin Kaseng dan sekaligus sebagai Pembina Pramuka mengatakan bahwa, KIM merupakan suatu latihan menggunakan panca indera untuk meningkatkan kecerdasan pemikiran/otak 

"Kim sangat berguna untuk meningkatkan daya pikir, kecepatan bereaksi atau mengambil keputusan, sekaligus kecepatan daya tangkap,"katanya seperti dikutip dari rilis Pendam Cenderawasih.

Lanjut dia, Kim yang di imbangi dengan permainan dapat meningkatkan daya pikir sekaligus membentuk karakter pada anggota Pramuka penggalang.

“Permainan ini sangat baik untuk dilatihkan kepada Pramuka Penggalang agar terbentuk karakter yang berkualitas dengan kemampuan indera yang dimilikinya. Sehingga generasi muda kita bisa menjadi orang yang cerdas, peka terhadap situasi dan tanggap dengan lingkungan sekitarnya,”pungkasnya.(Adv)

 


BACA JUGA

Kodim Jayawijaya Dukung Pelaksanaan Raimuna Cabang III Pelajar Tahun 2023

Selasa, 28 Maret 2023 | 08:54 WIB

Kodim Yawa Gandeng SAR Beri Pelatihan Penyelamatan Korban Tenggelam

Minggu, 01 Maret 2020 | 06:41 WIB

Peringatan Hari Baden Powell ke 163 Tahun di Kabupaten Pegunungan Bintang.

Sabtu, 22 Februari 2020 | 15:08 WIB

Anggota Kodim Yawa Latih Penggunaan Sandi Semafor Pramuka

Minggu, 02 Februari 2020 | 17:36 WIB

Kwarda Pramuka Gandeng BKO Kodam Kasuari dan KAAM Bersihkan Pulau Mansinam

Sabtu, 01 Februari 2020 | 10:44 WIB
TERKINI

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

1 Jam yang lalu

Freeport Indonesia Dukung Turnamen Sepak Bola Piala Soeratin U-15 di Mimika Sport Complex

5 Jam yang lalu

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua Cerdas 

8 Jam yang lalu

Diduga Lakukan Pelecehan, Ketua DPD PDIP Papua Ditangkap dan Dibawa ke Jayapura

9 Jam yang lalu

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

9 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com