MENU TUTUP

Kapolda Instruksikan Anggota Hadang KKB Tidak Masuk Area Freeport

Minggu, 08 Maret 2020 | 06:51 WIB / Andy
Kapolda Instruksikan Anggota Hadang KKB Tidak Masuk Area Freeport Kapolda Papua, Irjen Pol Paulus Waterpauw bersama Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Herman Asaribab meninjau sejumlah satuan pengamanan yang berada di Tembagapura/Istimewa

MIMIKA, wartaplus.com, -  Kapolda Papua, Irjen Pol Paulus Waterpauw bersama Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Herman Asaribab meninjau sejumlah satuan pengamanan yang berada di Tembagapura, Kabupaten Mimika pada Sabtu (7/3) siang.

Dalam kunjungan tersebut, kapolda dan pangdam menginstruksikan satuan pengamanan baik TNI maupun Polri untuk fokus menangani teror yang dilakukan oleh KKB terhadap masyarakat di Tembagapura.

“ Kepada satuan pengamanan yang melakukan tugas untuk menangani masalah masuknya Kelompok Kriminal Bersanjata (KKB) ke Tembagapura yang meneror warga,” kata Kapolda Papua, Irjen Pol Paulus Waterpauw kepada wartawan di Timika, Sabtu (7/3) malam.

Menurutnya, kehadiran Kelompok Kriminal Bersanjata (KKB) sangat menakutkan bagi warga masyarakat di Kampung Kimbeli, Banti, Utikini dan beberapa kampung sekitarnya. Yang menyebabkan warga terpaksa meninggalkan tempat tinggal mereka.

“ Ini sudah jelas bahwa perbuatan mereka sangat menakutkan bagi warganya sendiri. Sehingga kelompok ini harus ditindak tegas,” ujar kapolda.

Selain itu kata kapolda, pihaknya menginstruksikan agar satuan tugas pengamanan menghadang Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) agar tidak masuk ke wilayah PT. Freeport Indonesia.

“ Kemudian tugas berikut yakni membatasi atau menghadang mereka agar tidak masuk ke areal PT. Freeport Indonesia. Ini harus menjadi perhatian satuan tugas disana,” tegasnya.

Objek Vital

Sementara itu Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Herman Asaribab, menyampaikan, PT. Freeport yang merupakan objek vital nasional sehingga aparat gabungan TNI-Polri akan berupaya untuk menjaganya.

“ PT. Freeport merupakan objek vital nasional dan saat ini sudah dilakukan pengamanan oleh aparat kepolisian, kita dari TNI juga akan membantu pengamanan,” ujarnya.

Selain itu, kata pangdam, upaya untuk penegakan hukum terhadap KKB juga sementara dilakukan oleh satuan tugas yang ada di Tembagapura.

“ Upaya penegakan hukum terhadap kelompok ini sudah mulai dilakukan, tapi sampai saat ini masih dalam keadaan aman dan terkendali,” ucapnya.

“ Tadi kita sudah lakukan pengecekan pasukan dan kita instruksikan agar fokus melakukan tugas. Diantaranya mengantisipasi serangan dari kelompok kriminal ini dan menghadang agar tdak masuk ke PT. Freeport,” tandasnya.**


BACA JUGA

Terungkap Pelaku Pembunuh Danramil Aradide Sering Dibantu Sembako oleh Korban

Senin, 13 Mei 2024 | 10:15 WIB

Trauma dengan Teror KKB di Pegunungan Bintang, Puluhan Warga Mengamankan Diri ke Jayapura

Sabtu, 11 Mei 2024 | 19:07 WIB

Kontak Tembak Aparat Gabungan dengan KKB Kembali Terjadi di Homeyo Intan Jaya

Sabtu, 11 Mei 2024 | 19:01 WIB

Tenaga Kesehatan Mimika Ikuti Konferensi Internasional Neurovaskular

Sabtu, 11 Mei 2024 | 17:02 WIB

Tim Nasional Memanggil Siswa Papua Football Academy

Sabtu, 11 Mei 2024 | 16:52 WIB
TERKINI

Pj Ketua TP-PKK Puncak Jaya Hadiri Puncak Perayaan Hut Dekranas dan HKG di Solo

1 Hari yang lalu

Tahun Ini Pemprov Papua Tengah Bangun Perpanjangan Landasan Bandara Baru Nabire

1 Hari yang lalu

Pendaftaran Sekolah Kedinasan Mulai Dibuka, Menteri PANRB Ingatkan Hal Ini

1 Hari yang lalu

Paulus Waterpauw Dinantikan, Dewan Adat Sarmi: Suara Akan Kami Bungkus Untuknya

1 Hari yang lalu

KPK Kembalikan 90 Unit Mobil yang sebelumnya Ditarik dari Mantan Anggota DPR Papua

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com