MENU TUTUP

Efek Covid-19, Basarnas Tunda Pelatihan Teknik Pertolongan di Air

Selasa, 17 Maret 2020 | 11:35 WIB / Andy
Efek Covid-19, Basarnas Tunda Pelatihan Teknik Pertolongan di Air Tampak puluhan potensi SAR usai mengikuti pembukaan pelatihan teknik pertolongan di permukaan air (Water Rescue) di halaman Kantor Pencarian dan Pertolongan Jayapura/ Andy

SENTANI, wartaplus.com – Kantor Pencarian dan Pertolongan Jayapura terpaksa menunda pelatihan teknik pertolongan di permukaan air (Water Rescue) yang rencananya akan digelar selama sepekan dengan melibatkan sedikitnya 300 potensi SAR.

Pengumuman penundaan ini disampaikan oleh Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Basarnas Marsekal Pertama TNI Amirullah H.Z usai membuka pelatihan teknik pertolongan di permukaan air (Water Rescue) di halaman Kantor Pencarian dan Pertolongan Jayapura.

“ Kegiatan pelatihan potensi SAR di Kantor pencarian dan Pertolongan Jayapura tidak dibatalkan tapi ditunda sampai dengan waktu yang lebih pas. Kenapa kita tunda? Karena ada instruksi dari Presiden karena dengan adanya kejadian covid-19 ini. Jadi kegiatan yang melibatkan massa agar bisa dibatasi. Ini untuk kesehatan masyarakat,” katanya di Sentani, Selasa (17/3)

Menurutnya, pelatihan teknik pertolongan di permukaan air kepada potensi SAR dilakukan seerentak di seluruh Indonesia, namun karena penyebaran virus corona terus meluas, maka pelatihan ditunda.

“ Program Basarnas secara Nasional mentargetkan 10.000 Potensi pada tahun 2020 ini yang akan dilatih dan di bekali ilmu SAR diseluruh wilayah Indonesia. Sementara untuk Kantor Pencarian dan Pertolongan Jayapura mandapat kuota 300 orang Potensi SAR dari berbagai instansi,” terangnya.

“ Pelatihan ini kita laksanakan agar teman-teman potensi SAR di daerah memilki kemampuan berkiatan dengan misi SAR,” sambungnya.

Amirullah menambahkan, pelatihan ini dilakukan sebagai bentuk kewaspadaan Basarnas, TNI-Polri, BNPB dan potensi SAR untuk menghadapi bencana yang bisa terjadi kapan saja.

“ Basarnas bersama TNI-Polri, BNPB dan potensi SAR lainnya tetap bersinergi dan standby untuk melaksanakan tugas karena ini tugas kemanusiaan,” bebernya.

Ia menyampaikan, dengan penundaan ini maka seluruh potensi SAR dikembalikan ke satuan masing-masing sambil menunggu instruksi selanjutnya.

“ Mereka dipulangkan hingga situasi atau covid-19 ini benar-benar normal maka pelatihan akan dilanjutkan,” ucapnya.**


BACA JUGA

Pemprov Papua Tengah Gelar Pelatihan untuk Koperasi Wilayah Lintas Kabupaten

Rabu, 20 November 2024 | 19:46 WIB

Menyiapkan Tenaga Kerja Terampil di Jayapura

Senin, 26 Agustus 2024 | 05:56 WIB

Kotak Hitam Pesawat SAM Air PK-SMW Hilang

Rabu, 28 Juni 2023 | 18:26 WIB

Perhelatan PON XX, Jurnalis Papua Diharapkan Hasilkan Berita dan Foto Olahraga Berkualitas

Rabu, 20 Januari 2021 | 18:10 WIB

Jelang HUT Bhayangkara ke-74, Dapur Umum TNI Polri Berbagi Makanan Siap Saji

Kamis, 25 Juni 2020 | 19:57 WIB
TERKINI

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

4 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

5 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

5 Jam yang lalu

Usai Tembak Mati Dua Tukang Ojek, KKB Puncak Bakar Sekolah di Sinak

5 Jam yang lalu

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

10 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com