MENU TUTUP

Istirahat Siang, Digunakan Satgas TMMD Sosialisasikan Virus Corona ke Masyarakat Kampung Kibay

Selasa, 24 Maret 2020 | 16:50 WIB / Andi Riri
Istirahat Siang, Digunakan Satgas TMMD Sosialisasikan Virus Corona  ke Masyarakat Kampung Kibay Personil Satgas TMMD berbincang dengan masyarakat kampung Kibay di waktu istirahat makan siang/dok.Pendam17

KEEROM,  wartaplus.com - Momen istirahat siang digunakan anggota Satgas TMMD ke-107 Kodim 1701/Jayapura untuk mensosialisasikan tentang bahaya virus Covid-19 dan tata cara mengatasinya bagi masyarakat Kampung Kibay Distrik Arso Timur Kabupaten Keerom, Selasa (23/03/2020).

Danki Satgas TMMD Mayor Inf Edi mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan agar memberi pengetahuan tentang Covid 19 atau dikenal sebuta virus Corona dan tata cara pencegahannya serta cara hidup sehat kepada masyarakat yang berada di Kampung Kibay.

“Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat kampung Kibay agar senantiasa menjaga hidup bersih dan sehat agar terhindar dari bahaya virus Covid-19,” ujar Danki.

Ia menambahkan, selain membangun di kampung Kibay, personil Satgas TMMD ke-107 Kodim 1701/Jayapura juga ikut peduli terhadap kesehatan dan juga kebersihan kampung setempat, agar masyarakat dapat terhindar dari berbagai macam penyakit.

“Selain membangun kampung Kibay, kita disini juga ikut memberikan sosialisasi agar masyarakat senantiasa menjaga kebersihan dan kesehatan kampungnya,”tukasnya.

Lebih lanjut katanya, setelah dilakukan sosialisasi dan pemahaman tentang bahaya virus Covid-19, diharapkan masyarakat bisa mengenal apa itu virus Covid-19 dan bahaya yang ditimbulkan, sehingga kedepannya masyarakat agar selalu menjaga kebersihan lingkungannya masing-masing.

Sementara itu salah satu tokoh masyarakat di kampung Kibay, Frengki Kutuy mengungkapan rasa terima kasihnya kepada TNI yang hadir di kampungnya. “Bapak TNI tidak hanya membangun kampung kami, tetapi juga peduli terhadap kebersihan dan kesehatan masyarakat kampung Kibay dengan mengadakan sosialisasi,”ungkapnya.(Adv)


BACA JUGA

Hadiri Pelantikan Panitia Pemilihan MRPP, Dandim Jayawijaya Berharap Semoga Amanah Jalankan Tugas

Kamis, 13 April 2023 | 09:39 WIB

Dandim 1701/Jayapura Kini Dijabat Letkol Inf Henry Widodo

Sabtu, 11 Maret 2023 | 06:29 WIB

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, TNI Polri di Jayapura Intensifkan Patroli Gabungan

Selasa, 17 Januari 2023 | 18:23 WIB

Babinsa Kodim Jayapura Kunjungi Warga yang Mengungsi Akibat Gempa

Rabu, 04 Januari 2023 | 17:25 WIB

Kodim Jayapura dan PPNP-RI Berbagi Bingkisan Natal ke Panti Asuhan, Kaum Disabilitas dan Janda

Sabtu, 24 Desember 2022 | 16:49 WIB
TERKINI

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

3 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

3 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

10 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

11 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

12 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com