Pahlawan Telekomunikasi Almarhum Beby Tabuni Tiba Dikampung Halaman
ILAGA,wartaplus.com - Proses penjemputan jenazah Beby Tabuni di Bandara Puncak, Ilaga di pimpin langsung Kapolres Puncak Kompol I Nyoman Punia, S.Sos bersama dengan anggota TNI-Polri beserta Keluarga Korban, Selasa (8/3/2022).
Sebelumnya, penjemputan akan dilakukan pada hari Senin (7/3/2022), diundurkan karena keadaan cuaca yang kurang baik di Kabupaten Ilaga, sehingga proses pengantaran jenazah menggunakan pesawat AIRVAST dari Timika ke Ilaga dilakukan pada hari ini.
Pada saat arahannya Kapolres Puncak Kompol I Nyoman Punia mengatakan bahwa kegiatan proses penjemputan jenazah dilakukan dengan memperhatikan keamanan sekeliling pada saat di bandara.
"Saya ingatkan kesiap-siagaan dan kewaspadaan tolong di perhatikan. jangan ada satu anggotapun yang lengah pada saat akan memindahkan jenazah dari pesawat ke ambulance," jelasnya.
Ditambahkan, akan ada beberapa tim yang ditempatkan di beberapa titik dalam proses pengamanan di bandara yang sekiranya dianggap itu adalah tempat terjadinya penembakan dari Kelompok tersebut.
Kapolres Puncak Kompol I Nyoman menuturkan bahwa prores penjemputan jenazah di bandara akan dikawal TNI-Polri sampai dengan ke Mapolres, selanjutnya akan dilakukan penyerahan Jenazah kepada Keluarga korban untuk pemakaman.*