MENU TUTUP

Jelang Lebaran, Pemprov Papua Gelar Pasar Murah

Kamis, 20 Maret 2025 | 05:55 WIB / Andi Riri
Jelang Lebaran, Pemprov Papua Gelar Pasar Murah Warga yang mengantri untuk mendapatkan kupon penukaran sembako dalam giat pasar murah di Masjid Baiturahim Jayapura/Istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com - Dalam upaya mengendalikan harga bahan pokok menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 H, Pemerintah Provinsi Papua melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian Papua menggelar pasar murah bertempat di  di Masjid Raya Baiturrahim, Kota Jayapura, Rabu (19/03/2025).

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Papua, Hartati Iwanggin kepada awak media mengatakan, kegiatan pasar murah ini untuk memastikan ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat jelang perayaan Idul Fitri, selain itu pula dalam rangka upaya pengendalian harga di pasaran.



Kegiatan pasar murah menyediakan berbagai bahan pokok dengan harga lebih terjangkau. Pemprov Papua juga menggandeng distributor untuk menghadirkan produk seperti minuman kaleng dan kue Lebaran.

“Barang yang dijual mendapat subsidi dari pemerintah. Harga di pasar murah ini 15 persen lebih rendah dari harga pasar,” ungkap Hartati.

Selain di masjid Baiturahim, pasar murah juga akan digelar Waena dan PTC Entrop.

Hartati memastikan stok bahan pokok tetap aman hingga pasca lebaran. Oleh karena itu ia meminta masyarakat tidak perlu khawatir karena pasokan pangan terjamin.**


BACA JUGA

Semarak HUT ke-29, Pemkab Puncak Jaya Hadirkan Pangan Murah untuk Masyarakat

Senin, 06 Oktober 2025 | 10:45 WIB

66 Pejabat Administrator, Pengawas dan Fungsional Lingkup Pemprov Papua Resmi Dilantik

Senin, 08 September 2025 | 19:01 WIB

Skor Pencegahan Korupsi Turun Signifikan, KPK Dorong Pemprov Papua Perbaiki MCP dan SPI

Senin, 08 September 2025 | 18:45 WIB

Pj Sekda Papua Apresiasi Pelatihan Penilaian Barang Milik Daerah oleh Kanwil DJKN dan PKN STAN

Selasa, 19 Agustus 2025 | 19:15 WIB

Musrembangda Papua 2026, Pj Sekda: Jangan susun program sesuai keinginan, tapi berdasarkan urgensi

Selasa, 29 April 2025 | 18:04 WIB
TERKINI

Sidang Putusan Ditunda 8 Kali, Kuasa Hukum Keuskupan Merauke: Majelis Hakim tidak Profesional

11 Jam yang lalu

Papua Damai Adalah Harapan Kita Semua. Mari Wujudkan Bersama, Dari Hati Pemuda Papua

12 Jam yang lalu

Peringati Hari Kesehatan Nasional, Pemkab Jayapura Launching 4 Program Unggulan

12 Jam yang lalu

Pemuda Suku Kamoro Nyatakan Dukungan Penuh Satgas Damai Cartenz Tegakkan Hukum di Papua

12 Jam yang lalu

Tokoh Pemuda Kamoro Dukung Penuh Satgas Damai Cartenz Lakukan Penindakan Terhadap KKB

13 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com