MENU TUTUP

Gubernur Papua: Butuh Waktu 9 Tahun Bangun Jalan Ring Road

Jumat, 02 Agustus 2019 | 06:51 WIB / Andi Riri
Gubernur Papua: Butuh Waktu 9 Tahun Bangun Jalan Ring Road Gubernur Papua, Lukas Enembe meresmikan penggunaan kartu e-money untuk pembayaran retribusi jalan ring road/Istimewa

JAYAPURA - Gubernur Papua Lukas Enembe meresmikan jalan Ring Road Hamadi - Skyland, Kota Jayapura, Kamis (1/8), yang ditandai dengan penandatanganan prasasti bersamaan dengan peresmian gedung II DPR Papua dan Mes DPRP bertempat di kantor DPR Papua

Jalan ring road sepanjang 3,27 KM ini dibangun sejak 2010 lalu yakni di masa pemerintahan Gubernur Barnabas Suebu. Pembangunan ini terhambat cukup lama dikarenakan persoalan pembebasan lahan dari masyarakat adat pemilik tanah

"Hambatan utama pembangunan di Papua adalah masalah adat tradisi kebiasaan orang asli Papua. Bayangkan dari 2010 pembangunan ring road, tapi macet karena terkendala pembebasan ulayat. Ini harus hadirkan semua keluarga satu persatu, ya model seperti ini gak bisa,"ucap Gubernur

"Kalau masyarakat tanahnya tidak dibebaskan juga nanti masalah. Jadi ini bagaimana eh? Jalan pendek saja ini butuh sembilan tahun untuk dibangun," keluhnya

Gubernur berharap dengan diresmikannya jalan ring road ini dapat membantu kelancaran arus lalu lintas dan mengurai kemacetan yang setiap hari dirasakan oleh warga Kota Jayapura.

Untuk pembayaran retribusi non tunai di jalan Ring Road, pemerintah menggandeng bank BNI

Anggaran Rp1,018 Triliun

Kepala Dinas PUPR Papua, Girius One Yoman menyebutkan, total anggaran pembangunan jalan ring road yang bersumber dari dana APBN dan APBD Provinsi Papua adalah sebesar Rp1,018 Triliun, dan dibangun secara bertahap.

Tahap pertama pekerjaan, pantai hamadi ke arah wihara skyland sepanjang 2,7 Km dikerjakan oleh PUPR Papua dengan anggaran sebesar Rp783.916.885.000,- dan dari arah wihara pantai hamadi dikerjakan menggunakan biaya APBD sepanjang 0,57 KM dengan anggaran Rp234.986.120.000.

Sementara sisanya dikerjakan menggunakan dana APBN

"Dengan ini kami sampaikan ucapan terima kasih kepada gubernur Papua yang telah mendorong jalan strategis ini kepada pemerintah pusat sehingga proyek pembangunan jalan ini dapat terlaksana," ucap Girius

Meski terkendala pembebasan lahan, namun aku Girius, berkat kerja keras semua pihak kendala tersebut dapat diatasi. Sehingga diharapkan pembangunan jalan ring road ini dapat membantu masyarakat di Papua khususnya Kota Jayapura untuk kelancaran arus lalu lintas serta dapat mengurangi kemacetan di Kota Jayapura

"Selain itu juga dapat membantu meningkatkan produktifitas perekonomian masyarakat Kota Jayapura dan lebih khusus mendukung kesukseskan PON 2020 di Papua,"katanya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 


BACA JUGA

Pj Wali Kota Jayapura Tunjuk Kantor Pengacara Dr.Pieter Ell Sebagai Kuasa Hukum Dampingi Kasus Rekaman Viral

Kamis, 07 November 2024 | 14:16 WIB

Berprestasi dan Penuh Dedikasi, 16 Personel Polresta Jayapura Kota Terima Penghargaan

Kamis, 18 Januari 2024 | 20:22 WIB

Seorang Pelajar Perempuan di Kota Jayapura Ditemukan Tewas Gantung Diri Dirumahnya

Rabu, 08 November 2023 | 20:45 WIB

Disersi dan Terlibat Pencurian, Tiga Personel Polresta Jayapura Jalani Sidang Disiplin

Minggu, 29 Oktober 2023 | 17:30 WIB

Diduga Rem Blong Truk Tronton Mundur Hantam Mobil, Tiang Listrik dan Lapak Pinang

Sabtu, 28 Oktober 2023 | 18:19 WIB
TERKINI
Video Truk Mobil Yang Dibakar

Mobil Truk Polisi Dibakar, Mahasiswa Demo Tolak Kenaikan Uang Kuliah Tunggal

59 Menit yang lalu

Satgas Gakkum Ops Damai Cartenz 2025 Serahkan Tersangka Aske Mabel dan Barang Bukti ke Kejaksaan Negeri Wamena

15 Jam yang lalu

Freeport Tebar 10.000 Anakan Ikan Barramundi dan 500 Kepiting Bakau diĀ  Muara Sungai Ajkwa

16 Jam yang lalu

Momen Harkitnas, Indosat Ooredoo Hutchison Resmikan AI Experience Center di Jayapura

18 Jam yang lalu

Dorong Pengembangan Kemampuan Akademik Siswa/i Papua dan Maluku, Telkomsel Gelar Kompetisi Cerdas Cermat Digital

21 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com